Deklarasi Pilkades Damai Wujudkan Kondusifitas Pilkades Serentak

0
456
- iklan atas berita -

 

Metro Times Kendal – Demi terciptanya stabilitas daerah yang kondusif dan untuk suksesnya pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Kendal tahun 2020 yang aman dan damai, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal gelar Deklarasi Pilkades Damai, sabtu (14/3/2020)

Acara yang digelar di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal diikuti 673 Calon Kepala Desa dari 199 desa yang menggelar Pilkades serentak, Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD).

Bupati Kendal Mirna Annisa mengatakan, demi berjalannya proses demokrasi, setiap pelaksanaan pilkades tidak akan ada intervensi dari siapapun.
“Saya ingin memaksimalkan demokrasi ini berjalan dengan baik, dengan demikian kami akan berkoordinasi dengan Dandim dan Polres Kendal untuk menciptakan situasi kondisi yang aman dan damai,” katanya.

Bupati berharap konflik sekecil apapun tidak pernah ada dan bisa dihindari. “Ada sesuatu sekecil apapun jangan lupa berkoordinasi dengan baik kepada Polsek dan Koramil setempat,” harapnya.

ads

Selain itu, dia juga berharap Kabupaten Kendal akan selalu menjadi kabupaten yang aman kondusif dan damai.

Sementara itu, Ketua DPRD Kendal, Muhammad Makmun memyampaikan, dalam pelaksanaan Pilkades, siapa yang menang dan kalah itu soal biasa namun nanti siapapun yang terpilih, haruslah mengajak mereka yang kalah berjabat tangan untuk membangun desa bersama yang lebih baik.

Kapolres Kendal, Ali Wardana sebelum memaparkan materi, ia meminta para calon Kades untuk berjabat dan bergandengan tangan yang satu dengan yang lainnya sebagai tanda bahwa sebenarnya adalah satu kesatuan yang bertujuan untuk kebaikan bersama. Ia menyampaikan, niatan deklarasi damai ini adalah niat dalam hati bukan karena suatu apapun. “kehadiran di sini kita niatkan untuk menjadi pemimpin yang baik bagi desanya masing-masing,” katanya.(Gus)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!