- iklan atas berita -

DEMAK, metrotimes.news – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Demak tengah menggodok nama-nama Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Demak yang mengikuti penjaringan lewat partai berlambang kakbah tersebut. Nama-nama Bakal Calon Bupati yang mengerucut itu, selanjutnya dikirim ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) melalui Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP untuk dijadikan acuan DPP dalam mengeluarkan surat rekomendasi.

Ketua DPC PPP Kabupaten Demak Fatoni Mustofa menuturkan sebanyak 9 nama bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati yang mengikuti penjaringan lewat PPP Demak dalam pilkada 2024 ini, 8 tokoh mendaftar untuk calon Bupati dan 1 tokoh mendaftar untuk calon Wakil Bupati.
“Hari Jum’at tanggal 12 Juli 2024 lalu, kami melakukan rapat pleno di kantor DPC PPP Demak yang diikuti pengurus harian (PH), Majelis Pakar, Majelis Pertimbangan, Majelis Syari’ah dan Banom. Dari 8 bakal calon Bupati (pendaftar) setelah dilakukan kajian dan analisa mengerucut tiga nama,” ujar Fatoni kepada awak media, Selasa (16/7/2024).

Fatoni membeber, tiga nominator tersebut dengan skor tertinggi adalah Ali Abdul Rohman, disusul Eisti’anah dan Edi Sayudi. “Nama-nama itu kita kirim ke DPP, kita hanya menjalankan perintah (tugas) penjaringan sesuai mekanisme yang ada, adapun final rekomendasi adalah kewenangan DPP,” ucapnya

Fatoni menjelaskan, bisa salah satu dari tiga nominator tersebut atau bisa juga dari 8 yang ikut daftar di DPC PPP Demak, sebab DPP juga punya mekanisme sendiri dalam menentukan rekomendasi. Diantaranya DPP PPP juga melakukan fit and propert test bagi semua pendaftar, selain itu ada tim dari Jakarta yang turun ke Demak melakukan survei.
“Para bakal calon Bupati tersebut tentu sudah melakukan komunikasi-komunikasi sendiri untuk bagaimana bisa meyakinkan untuk meraih rekomendasi. Untuk calon Bupati kita tunggu saja rekomendasinya, adapun untuk calon wakil Bupati hanya satu yang kita sodorkan, yakni; Bambang Setya Budi karena dia satu-satunya bakal calon wakil Bupati yang daftar ke PPP,” akunya

Wakil Ketua Bidang OKK 2 DPC PPP Kabupaten Demak yang juga anggota desk pilkada Demak 2024, H. Ahmad Socheh menambahkan, hasil pleno DPC PPP Kabupaten Demak, Ali Abdul Rohman mendapat skor 19, Eisti’anah mendapat 2 dan Edi Sayudi mendapat 2.
“Hasil tersebut berdasarkan voting tertutup pengurus PH, Majelis (Baik Pakar, Pertimbangan dan Syari’ah) serta Banom (AMK dan GPK). Hasil rapat pleno tersebut benar-benar aspiratif dan sesuai mufakat bersama. Saya berharap para pengurus konsekuen dan konsisten atas hasil pleno tersebut,” harapnya

ads

Socheh melanjutkan, hasil skor tersebut setidaknya mencerminkan harapan dari grassroot (arus bawah) yang menginginkan Ali Abdul Rohman untuk bisa diusung menjadi calon Bupati Demak pada pilkada serentak 27 November mendatang.
“Kami berharap DPP dalam menjatuhkan rekomendasi benar-benar memperhatikan aspirasi dari bawah. Hasil rapat pleno DPC PPP Kabupaten Demak itu bisa jadi acuan dalam mengambil keputusan,” pungkasnya. (af).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!