- iklan atas berita -

Metro Times (DIY) Sekelompok mahasiswa UGM yang tergabung dalam Tim PKM-Kewirausahaan menciptakan produk boneka budaya yang terintegrasi dengan teknologi. Produk boneka yang mereka buat mengusung karakter tokoh cerita rakyat Nusantara. Boneka dari tokoh cerita rakyat ini diambil mengandung pesan moral yang baik untuk mengedukasi anak sejak dini di tengah gempuran budaya asing yang mulai marak di Indonesia.

Produk yang telah diproduksi saat ini merupakan karakter cerita rakyat Malin Kundang dan Roro Jonggrang. Pemilihan boneka dari kedua cerita tersebut dianggap cocok untuk edukasi pesan moral bagi anak, yakni berbakti pada orang tua dan memiliki sikap menepati janji di kehidupan sosial. “Karena produk boneka yang beredar kebanyakan dari luar dan tidak mencerminkan nilai Indonesia, kami berinisiatif menciptakan boneka yang dapat merepresentasikan nilai moral Indonesia sebagai edukasi anak di usia dini,” ucap Anugerah, Ketua Tim PKM-K Bobusa.id, Selasa (14/9). Selain Anugerah, pengembangan boneka tokoh dongeng nusantara terdiri Landrikus Andra, Deritanti, dan Reksan Ridho.

Anugerah menuturkan produk mereka sementara ini terdiri dari boneka Malin Kundang atau Roro Jonggrang dengan spesifikasi produk memiliki tinggi dimensi 30 cm. Lalu satu kartu berisi QR Code berukuran 6,3 cm x 8.8 cm yang terintegrasi dengan link Youtube animasi buatan Tim PKM-K, serta kemasan produk berbahan kertas ivory dengan latar belakang daerah boneka.

Pengembangan produk boneka nusantara ini menurutnya sebagai upaya melestarikan budaya dongeng nusantara dengan berintegrasi dengan teknologi terkini yakni QR Code yang tersambung ke video animasi interaktif dari cerita rakyat. Pengembangan inovasi ini menurutnya bisa mendukung pola asuh orang tua yang tepat akan berpengaruh pada perkembangan anak di masa depan. “Kita harapkan mampu menjadi media edukasi sekaligus teman bermain anak,” ujarnya.

Penggunaan produk Bobusa.id pun cukup mudah, konsumen hanya perlu memindai QR Code yang tersedia yang nantinya akan langsung terhubung dengan video animasi cerita rakyat yang dipilih sesuai bonekanya. “Integrasi dengan teknologi melalui QR Code yang dipindai dan terhubung dengan YouTube kami ini sebagai upaya agar anak dapat belajar melalui video interaktif tersebut,” jelas Anugerah.

ads

Saat ini produk boneka Bobusa.Id dibanderol dengan harga Rp 75.000/pcs dan Rp 145.000 untuk paket bundling (pembelian 2 boneka). Produk Bobusa.Id juga dapat dijangkau melalui akun Shopee dan Tokopedia atau lewat Instagram @bobusa.id. (dnl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!