- iklan atas berita -

 

 

MetroTimes (Magelang) Dalam rangka pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Tim Asistensi Polda Jateng telah hadir di Polres Magelang guna melaksanakan penilaian, bertempat di Aula Polres Magelang , Kamis ( 31/5 ).

Tim dipimpin oleh Irwasda Polda Jateng Kombes Pol Drs Budi Yuwono MH dan diterima langsung oleh Kapolres Magelang beserta PJU Polres Magelang, Kapolsek Jajaran Polres Magelang dan Pengungkit.

Kapolres Magelang AKBP Hari Purnomo SIK SH dalam sambutanya menyampaikan, selamat datang kepada Irwasda beserta Tim Penilai yang hadir dalam kegiatan Asistensi dalam rangka Penilaian Pembangunan Zona Integritas,
Guna Memantau dan melihat langsung Polres Magelang dalam membangun Zona Integritas di wilayah Polres Magelang. Kami menyadari betul masih banyak kekurangan demi membangun Zona integritas, untuk itu mohon bimbingan agar dapat membangun peningkatan Zona Integritas, sehingga menjadikan Polres Magelang ini menjadi Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

ads

“Dalam kesempatan sebelum turun Tim Penilaian dari pusat, agar dapat memberikan masukan sehingga Polres Magelang ini menjadi duta dan masuk dalam kategori WBK dan WBBK” terang Kapolres Magelang AKBP Hari Purnomo SIK SH.

Sedangkan Ketua Tim Assistensi Kombes Pol Drs Budi Yuwono MH, Irwasda Polda Jateng dalam sambutanya menyampaikan, kami hadir di Polres Magelang guna memberikan semangat kepada Polres Magelang dan bantuan dalam membangun Zona Integritas.

“Bahwa perlu diketahui bersama, Polri harus manciptakan pelayanan kepada masyarakat secara Clean And Clear, wajib hukumnya bagi Kepolisian terhindar dari sifat korup dikarenakan sistem transparansi yang diterapkan pada bagian pelayanan di lingkungan Polri” jelas Irwasda Polda Jateng, Kombes Pol Drs Budi Yuwono MH.

Polda Jateng mengharapkan kepada Polres Magelang agar dalam penilaian nanti tunjukan secara maksimal hasil di wilayah Polres Magelang ini, kami harapkan pula di Polres Magelang ini menjadi Wilayah Bersih Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

“Hal ini dipedomani sebagai bentuk pertanggung jawaban perintah dari Pimpinan dalam Hal ini adalah Kapolda” tambah Irwasda Polda Jateng.

Selanjutnya TIM penilaian dengan memeriksa satu persatu administrasi pendukung Zone Intergeritas yang dipersiapakan oleh Petugas Polres Magelang. (Arif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!