Raih Suara Terbanyak, Mohammad Afifuddin Jabat Ketua Karang Taruna Desa Brangsong

0
828
- iklan atas berita -

Metro Times Kendal – Berhasil meraih suara terbanyak dalam pemilihan ketua karang taruna Desa Brangsong Kecamatan Brangsong, Mohammad Afifuddin ditetapkan menjadi Ketua Karang Taruna Desa Brangsong periode 2020-2025.

Meski ada empat kandidat yang bersaing, pemilihan karang Taruna yang digelar di Balaidesa Brangsong, sabtu (8/8/2020) berjalan dengan tertib.

Pemilihan berlangsung dua kali secara tertutup dan di ambil empat besar. Mohammad Afifuddin berhasil memperoleh 23 suara dari 41 pemilih, sedangkan Effendi Ihsan yang merupakan pengurus lama memperoleh 11 suara, Darus 5 suara dan Halim 2 suara.

Dipenghujung acara pemilihan ketua karang taruna, serah terima jabatan sekaligus serah terima dokumen dan stempel dilakukan oleh Fatkhurohman kepada ketua yang baru.

Mohammad Afifuddin selaku ketua terpilih karang taruna periode 2020-2025 mengatakan bahwa dalam waktu dekat dirinya akan segera menyusun kepengkapan struktur organisasi, baik untuk sekretaris, bendahara dan beberapa seksi-seksi.

ads

“Selain itu, saya juga akan secepatnya membuat progam untuk Karang Taruna Pancasila Desa Brangsong yang selama ini sempat vakum. Progam yang saya buat tersebut, nantinya untuk membenahi internal organisasi sekaligus membahas program kedepan,” terang pria yang akrab disapa Afif.

Dirinya juga menegaskan akan membangun kembali kerjasama dengan pemerintahan desa dan Lembaga terkait untuk mensinergikan program karang taruna.

Afif berharap dengan amanah yang telah diberikan kepada dirinya dapat membawa kemajuan bagi karang taruna dan membawa kemajuan bagi Desa Brangsong.

“Dengan amanah ini pula saya senantiasa meminta saran dan masukan yang bersifat membangun kepada semua elemen masyarakat agar karang taruna bisa lebih maju lagi,” ungkapnya.(Gus)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!