Kades Krajankulon Abdul Latif (kiri) saat bertemu Gus Tommy (kanan) mengklarifikasi kejadian robohnya rumah warga yang belum mendapatkan perhatian pemerintah.
- iklan atas berita -

Metro Times Kendal – Setelah mendengar ada salah satu media online yang mengabarkan bahwa di wilayah Dapilnya ada rumah warga yang teras rumahnya roboh, anggota DPRD Kendal Muhammad Tommy Fadlurahman (Gus Tommy) segera mengklarifikasi kabar tersebut ke Kepala Desa (Kades) Krajankulon Kecamatan Kaliwungu Kendal Jawa Tengah, Abdul Latif.

 

Kades Abdul Latif pun datang memenuhi panggilan anggota Komisi A DPRD Kendal di kediamannya Kaliwungu, untuk mengklarifikasi robohnya rumah Mbah Sri Utami (61) yang diterjang angin dan hujan deras sejak bulan September lalu namun belum mendapat perhatian dari pemerintah.

 

Rumah berukuran panjang 14 meter dan lebar 7 meter ini pernah mengajukan bantuan rehab rumah kepada pemerintah, namun hingga kini belum ada realisasinya. “Terkait pengajuan bantuan rumah tidak layak huni ini terjadi miskomunikasi antara pemilik rumah dan pemdes, Pemdes dikira tutup mata, padahal ada salah satu hal yang belum sesuai dengan ketentuan dan syarat pengajuan.” kata Kades Abdul Latif, Kamis malam (14/10).

ads

 

Ke depan, lanjutnya, persyaratan yang belum sesuai tersebut akan diupayakan untuk disesuaikan agar bantuan dari pemerintah kedepan bisa segera direalisasikan. “Saya selaku kepala desa juga meminta agar Gus Tommy selaku anggota DPRD Kendal turut mengawal pengajuan dan realisasi bantuan ini,” ungkapnya.

 

Sementara itu, Gus Tommy mengatakan, klarifikasi kepada Kades Krajankulon sangat penting dilakukan agar tidak tersebar berita yang tidak sesuai dengan fakta di lapangan. “Terkait rumah Mbah Sri Utami, Pak Kadesnya sebelum saya panggil malah sudah menyambangi ke sana, mengecek secara langsung kondisinya,” terang Gus Tommy.

 

Saat bertemu dengan Kades Krajankulon, ia juga menyempatkan diri mengklarifikasi terkait adanya laporan dari masyarakat bahwa banyak bantuan dari pemerintah yang tidak tepat sasaran.

 

Selaku wakil rakyat, Gus Tommy menekankan kepada Pemdes Krajankulon untuk benar-benar selektif dalam menyalurkan segala bentuk bantuan dari pemerintah agar tepat sasaran.

 

“Saya tadi juga katakan untuk lebih bersinergi lagi antara pemerintah desa dan masyarakat agar jika ada permasalahan dimasyarakat bisa terselesaikan dengan baik,” ujarnya.

 

Gus Tommy juga berjanji akan turut mengawal dan mengawasi terkait kinerja dari pemerintah desa. “Ini sesuai dengan tupoksi saya selaku anggota Komisi A yang memiliki fungsi pengawasan. Di Komisi A, pemerintah desa adalah mitra kerja kami,” jelasnya.(ar)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!