Metro Times (Kota Magelang) Keluarga Besar Satuan Relawan Indonesia Raya (Satria) Kota Magelang menyatakan dukungan kepada Damar – Sri Harso untuk maju sebagai Calon Walikota dan Wakil Walikota Magelang pada Pilkada 2024. Ketua Pimpinan Cabang (PC) Satria Kota Magelang, Yusuf Susilo sendiri merupakan Wakil Ketua DPC Gerindra Kota Magelang dan anggota DPRD Kota Magelang.
Dukungan ini diucapkan pada pertemuan rutin PC Satria Kota Magelang di Karanggading, Kelurahan Rejowinangun Selatan, Kec. Magelang Selatan, Kota Magelang, Selasa (17/09).
“Keluarga Besar Satria Kota Magelang berkomitmen mendukung penuh Damar – Sri Harso sebagai Calon Walikota Magelang pada Pilkada 2024,” ucap Ketua PC Satria Kota Magelang, Yusuf Susilo.
Dikatakan Yusuf Susilo, keluarga besar Satria Kota Magelang dari mulai PAC Kec. Magelang Utara, PAC Kec. Magelang Tengah, dan PAC Kec. Magelang Selatan, satu komando dengan Pimpinan Cabang (PC) Satria Kota Magelang.
“Dari mulai anggota dan pengurus PAC dan PC Satria Kota Magelang siap memenangkan mas Damar dan Dr. Sri Harso sebagai Walikota dan Wakil Walikota Magelang. Semua all out untuknya,” jelas Yusuf.
Ketua PC Satria Kota Magelang berharap Damar – Sri Harso terpilih menjadi Walikota dan Wakil Walikota Magelang periode 2024 – 2029 mendatang,” tegas Yusuf. (rif)