- iklan atas berita -

 

Metro Times (Surabaya) – Kepala Dinas Administrasi Personil Angkatan laut (Kadisminpersal) Laksma TNI DR Benny Sukandari, S.E., M.M CHRMP menutup kunjungan sekaligus pembekalan Siswa Pendidikan Pertama Perwira Prajurit Karier (Dikmapa PK) TNI Angkatan Laut Angkatan XXVI/B Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) korps Kesehatan dan Khusus yang dilaksanakan di Ruang Rapat Rumkital Dr Ramelan Surabaya.

Selain Kadisminpersal hadir dalam acara tersebut Karumkital Dr Ramelan Laksma TNI dr. Radito Soesanto, Sp.THT-KL., Sp.KL, Wakabid Rumkital Kolonel Laut (K) dr. Tjatur Bagus Gunarto, S.P., JP, Wakamed Rumkital, Kalakesla dan para Kadep Rumkital Dr Ramelan selain itu hadir pula Sekdisminpersal Kolonel Laut (P) Deni Herman, S.T., M.A.P CHRMP.

Penutupan kunjungan tersebut diikuti 50 siswa Dikmapa PK XXVI/B terdiri 46 orang korps kesehatan profesi Kedokteran Umum, Kedokteran Gigi, Apoteker. Sedangkan empat orang sisanya korps khusus tiga orang dan korps Suplay satu orang.

ads

Kadisminpersal Laksma TNI DR Benny Sukandari, S.E., M.M CHRMP dalam sambutanya menyampaikan dengan telah terlaksananya kegiatan pembekalan ini diharapkan para Pasis Dikmapa PK Angkatan 26/B tenaga kesehatan dan prodi khusus memperoleh pengetahuan tentang organisasi TNI Angkatan Laut dan tugas pokoknya serta memahami tentang pembinaan personel TNI Angkatan Laut sehingga akan dapat beradaptasi dengan cepat pada lingkup tugasnya kelak dan mampu meningkatkan kinerja satuan dimana para perwira ditugaskan.

Pada kesempatan yang baik ini Kadisminpersal mengucapkan terima kasih kepada Pangkoarmada 2, Komandan Kodiklatal dan Kepala Rumkital Dr Ramelan Surabaya yang telah menyediakan waktu dan tempat serta dukungan lainnya sehingga pelaksanaan pembekalan ini dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar.

Pati bintang satu dipundak ini berharap semoga hubungan kerja yang sudah terjalin ini dapat terus berjalan dengan baik dalam rangka mendukung tugas pokok TNI angkatan laut secara keseluruhan.

Sebelum mengakhiri sambutan Kadisminpersal memberikan beberapa penekanan kepada para Pasis Dikmapa PK Angkatan 26/B tenaga kesehatan dan Prodi khusus ini antara lain agar menjunjung tinggi nilai-nilai Trisila TNI Angkatan Laut dalam pengabdian sebagai prajurit TNI Angkatan Laut, menjadi perwira yang tangguh pada profesinya masing-masing dimanapun bertugas dan senantiasa memanfaatkan waktu semaksimal mungkin untuk mengisi diri dengan ilmu pengetahuan yang mendukung profesi dan penugasan masing-masing baik secara formal maupun nonformal. (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!