MetroTimes (Probolinggo) – Setelah selesai pelaksanaan kegiatan Lattek Demolisi dan menembak, sebanyak 187 Siswa dari dua sekolah yang berada dibawah Pusat Pendikan Pelaut (Pusdikpel) Komando Pendidikan Operasi Laut (Kodikopsla) Kodiklatal menggelar kegiatan sosial berupa kerja bakti pembersihan sampah di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Paiton Probolinggo Jawa Timur, (13/11/2020).
Adapun dua sekolah dibawah Pusdikpel tersebut adalah Sekolah Senjata Bawah Air (Sesenbar) dan Sekolah Navigasi Bahari (Senavbah). 187 siswa tersebut meliputi siswa Dikspespa SBA, Siswa Diktukba SBA, Siswa Dikmata kejuruan RJD dan TRB, siswa Dikmata kejuruan Bahari dan Navigasi.
Tampak hadir dalam pembersihan tersebut Komandan Pusdikpel Kodikopsla Kolonel Laut (P) Teguh Wibowo, M.Tr. Hanla, Komandan Sesenbar Letkol Laut (P) Andik Putro Wibowo, Komandan Senavbah Mayor Laut (P) Royke Sembayu dan Komandan Posal Paiton-Proboliggo.
Dalam kesempatan tersebut Danpusdikpel Kodikopsla Kolonel Laut (P) Teguh Wibowo, M.Tr. Hanla menyampaikann bahwa kegiatan sosial kerja bakti di TPI Paiton Probolinggo ini sebagai upaya menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman dan terhindar dari penumpukan sampah. Selain itu untuk menjaga keasrian dan kelestarian lingkungan di seputar area Dermaga TPI Paiton Probolinggo.
Kegiatan yang bekerja sama dengan instansi pemerintah daerah dan elemen masyarakat Paiton Probolinggo tersebut merupakan gebrakan pertama sejak adanya pandemi Covid-19. Danpusdikpel ini juga menyampaikan dengan aksi kerja bakti pembersihan sampah ini akan mengurangi pencemaran yang diakibatkan oleh sampah plastik diarea dermaga dan pantai, kedepan sudah sepantasnya kita menjaga ekosistem yang merupakan sumber kehidupan bagi masyarakat nelayan dan pantai. (nald)