- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Majene) – Pada hari Kamis (21/1/2020) Bupati Majene H. Lukman menerima Bantuan Peduli Kemanusiaan sebanyak 9 truck dari Polda Jatim dan Pengurusn Daerah (PD) Bhayangkari Jatim, yang diserahkan oleh Karo SDM Polda Jatim Kombes Pol Andi Syahriful Taufik mewakili Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta bertempat di pendopo Kabupaten Majene.

Adapun bantuan yang diterima berupa paket sembako serta barang kebutuhan lainnya seperti perlengkapan bayi, masker, hand sanitizer, obat-obatan, pakaian, sabun, handuk, selimut dan terpal untuk tenda.

Pada kesempatan ini Bupati mewakili masyarakat kabupaten Majene mengucapkan terima kasih atas bantuan dan perhatian dari Bapak Kapolda Jatim, PD Bhayangkari Jatim serta seluruh Jajaran Polda Jatim yang sudah memberikan bantuan untuk meringankan beban saudara-saudara yang terdampak bencana gempa bumi disini.

Menurut Bupati bantuan ini akan langsung didistribusikan hari ini juga ke beberapa posko antara lain posko yang pusatkan di pendopo Kab. Majene dan posko induk bukit tinggi.

ads

Sementara Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta melalui Karo SDM Polda Jatim Kombes Pol Andi Syahriful Taufik yang menyerahkan bantuan secara langsung menyampaikan ucapan turut berduka dan berempati dari Kapolda Jatim atas musibah bencana gempa bumi yang terjadi di Sulbar.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolres Polman AKBP Ardi Sutiyono dan Wakapolres Kompol Jufri. (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!