- iklan atas berita -

 

 

Metro Times (Surabaya) – Setelah sebelumnya melaksanakan inspeksi fasilitas pendidikan di Kodikmar, Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Nurhidayat didampingi pejabat Utama Kodiklatal kembali melaksanakan Inspeksi ke fasilitas pendidikan yang berada di kesatrian Bumimoro Kodiklatal.

Adapun fasilitas pendidikan yang mendapat inspeksi tersebut antara lain gedung yang digunakan untuk sarana mes atau barak para prajurit siswa Kodiklatal, dapur serta sarana perkantoran prajurit Kodiklatal di Bumimoro

ads

Disela sela inspeksi Komandan Kodiklatal Laksda TNI Nurhidayat menyampaikan agar para prajurit yang menjadi pengawak gedung untuk selalu menjaga kerapian dan kebersihan asrama atau mes, baik kerapian gedung maupun kebersihan lingkungan.

Selain itu agar menghemat pemakian aliran air dengan mengganti beberapa kran air yang telah rusak dibeberapa kamarmandi prajurit siswa. Selain penghematan air dalam inspeksinya tersebut Komandan Kodiklatal juga menyampaikan penghematan penggunaan listrik dengan menggunakan lampu seperlunya.

Adapun pejabat utama Kodiklatal yang turut mendampingi Komandan Kodiklatal lain para Paban dibawah dibawah Direktorat pendidikan dan Latihan (Ditdiklat) dan Direktorat Umum (Dirum). (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!