- iklan atas berita -

METRO TIMES ( Ambon ) TNI Angkatan Laut. Dalam rangka menutup akhir tahun 2021 dan menyambut tahun baru 2022, Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IX Ambon menggelar do’a bersama, kegiatan bertempat di Masjid Nurul Iman dan Gereja Mahanaim Lantamal IX. Jum’at, (31/12/2021).

Dengan memasuki tahun baru, kita telah meninggalkan tahun yang telah berlalu. Di tahun baru ini sebaiknya kita melakukan introspeksi diri atau muhasabah terhadap apa yang telah kita lakukan pada tahun sebelumnya. Ini merupakan waktu yang tepat untuk membuat perubahan agar segala yang akan dilakukan berjalan lebih baik.

Kita mengakhiri tahun 2021 dan memasuki tahun baru 2022 dengan penuh makna, dengan penuh arti, waktu, ruang, usia dan kesempatan merupakan anugerah dari Allah yang harus kita syukuri. Allah telah menjanjikan kepada kita, jika kita bersyukur kepada Allah maka Allah akan menambah kenikmatan.

Dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan acara do’a bersama diawali dengan Sholat Jum’at berjamaah. Selain itu, umat nasrani juga melaksanakan do’a diawali dengan ibadah. Do’a bersama ditujukan kepada bangsa dan negara Indonesia serta jajaran TNI dimanapun berada khususnya keluarga besar Lantamal IX, agar di tahun baru 2022 selalu dalam perlindungan dan keselamatan dari Allah SWT.

Hadir dalam kegiatan tersebut Komandan Lantamal IX Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T., para Asisten Danlantamal IX, Dansatrol, Danyonmarhanlan IX, para Kasatker, Prajurit serta PNS Lantamal IX.

ads

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!