5 orang pemulung diantar Mensos RIsma
- iklan atas berita -

JAKARTA – Lima orang pemulung yang sempat ditemui Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini saat blusukan kini sudah bekerja di perusahaan BUMN. Gajinya pun cukup, yakni Rp 4.782.935 per bulan.

Tri Rismaharini atau Risma didampingi Dirjen Rehabilitasi Sosial Kemensos, Harry Hikmat mengantar langsung lima orang pemulung yang ditempatkan di Balai Rehabilitasi Sosial Eks Gelandangan dan Pemulung (BRSEGP) Kota Bekasi. Mereka yang terciduk risma sebagai tunawisma di Jakarta dipekerjakan anak perusahaan BUMN di Grand Kamala Lagoon, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.

Grand Kamala Lagoon merupakan kawasan bisnis yang dikembangkan oleh PT PP Properti Tbk yang bergerak di bidang properti. Direktur Operasional PP Properti, Rudy Harsono, menuturkan, pihaknya siap mempekerjakan para pemulung di berbagai divisi. Mereka bisa bekerja di taman dan building management apartement.

“Kami membutuhkan tenaga-tenaga untuk bisa penambahan gardening dan taman-taman kami di kawasan besar ini. Bisa juga nanti kita juga butuh untuk building management yang di apartemen, sebagai monitoring kontak listrik, cleaning service, jadi kita akan menyesuaikan,” kata Rudy kepada wartawan di Kota Bekasi, Jumat (8/1/2021).

Rudy mengatakan, mereka akan dibayar dengan gaji sesuai upah minimum kota (UMK) Bekasi, yakni sebesar Rp 4.782.935 per bulan.

ads

“Sesuai dengan UMK ya. Kami ikuti standar UMK yang ada di Bekasi,” tuturnya.

Terkait dengan penyaluran pekerjaan buat pemulung, pihaknya mengaku, memang sedang membutuhkan tenaga tambahan. Kemudian, ia mendapatkan informasi dari Kementerian Sosial (Kemensos) bahwa ada warga binaan dan diminta untuk memfasilitasi.

“Sekarang kami butuh tenaga dan diinfokan dari kementerian ada binaan yang diminta untuk diakomodasi, selama kita bisa membantu, kami akan mengakomodasi apa yang jadi program kementerian,” terang Rudy.

Tri Rismaharini mengatakan, apa yang dilakukan merupakan wujud tanggung jawabnya sebagai manusia.

“Jadi, tolong, apa ndak bisa kita melihat bahwa kita manusia. Saya manusia apa kalau saya diam saja melihat warga terlantar. Gak usah lihat saya sebagai Mensos, tapi sebagai manusia yang punya tanggung jawab kepada Tuhan,” ujarnya. (kps)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!