- iklan atas berita -

Metro Times (Jakarta) Proses evakuasi korban dan puing pesawat Sriwijaya Air SJ182 oleh tim SAR berhasil mendapatkan 272 bagian tubuh korban, 46 kantong berisi serpihan kecil pesawat, dan 50 serpihan besar pesawat bisa dievakuasi.

“Sehingga total yang sudah kita dapatkan selama tujuh hari ini sebanyak 272 kantong jenazah bagian tubuh korban, serpihan kecil pesawat sebanyak 46 kantong. Potongan besar pesawat 50 bagian,” ujar Kepala Basarnas Marsma TNI Bagus Puruhito dalam jumpa pers di JICT II, Jumat (15/1/2021).

Dikatakan Bagus, Tim Sar gabungan memprioritaskan semua objek pencarian, baik itu bagian tubuh korban maupun black box kedua berupa CVR (cockpit voice recorder) Sriwijaya Air SJ182. Waktu pencarian diperpanjang hingga Senin pekan depan.

“Jadi kita saat ini memprioritaskan pencarian body part korban dengan tidak mengabaikan atau tetap menganggap penting material pesawat atau bagian dari CVR tersebut. Jadi untuk perpanjangan, kita perpanjang tiga hari dan kita melihat evaluasi apa yang sudah kita dapat dan kemungkinan ke depan baru kita putuskan perpanjangan lagi atau tidak,” tutur Bagus.

Bagus menuturkan CVR belum ditemukan. Dia hanya mendengar kabar baru bagian dari CVR saja yang ditemukan.

ads

Seperti diketahui, evakuasi pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu masih terus berlanjut. Sementara ini baru ada 17 jenazah yang teridentifikasi.(shp)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!