- iklan atas berita -

Metro Times (Jakarta) Kawasan DKI Jakarta diguyur banjir. Sejumlah titik seperti di Jakarta Pusat hingga Jakarta Selatan terendam banjir.

Peristiwa ini, oleh BMKG, pada Minggu (7/2) kemarin, sudah diperkirakan akan adanya potensi hujan sedang hingga lebat di wilayah Jabodetabek.

Berikut data sebaran banjir, dihimpun dari berbagai sumber, Senin (8/2/2020).

Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak Jakarta Pusat banjir mencapai 30 sentimeter. Kasudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat Mila Ananda menyebut genangan air itu terjadi di blok makam 15, 16, dan 17.

Kemarin, genangan juga sempat terjadi di Jakarta Utara dan Jakarta Barat. Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto menyatakan banjir sempat menggenangi dua ruas jalan di Kecamatan Kebon Jeruk, yaitu Jalan Patra dan Jalan Panjang Green Garden, Kedoya Utara.

ads

Sementara di Jakarta Utara, genangan sempat terjadi di Jalan Pedongkelan, Cilincing. Namun per pukul 12.00 WIB air telah surut sehingga warga dapat beraktivitas normal.

Di wilayah Selatan Jakarta, kawasan Pejaten Timur juga tak terhindarkan dari banjir. Laporan banjir diterima pukul 13.00 WIB kemarin. Sampai malam harinya, air belum surut secara total.

Ada empat RW terendam yakni RW 05, 06, 07, dan 08. Menurut keterangan warga setempat, sekitar jam 1 siang kemarin, air sudah mulai naik. Jam setengah 3 air mencapai 1,5 meter.

Kawasan Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan turut kebanjiran. Tinggi air mencapai 1 meter.

Kali Ciliwung di Kampung Melayu, Jakarta Timur, meluap karena curah hujan tinggi kemarin. 5 RW di Kelurahan Kampung Melayu, Jakarta Timur terendam banjir.(shp)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!