Metro Times, (Purworejo), Bermaksud ingin ngabuburit bersama teman-teman di Jembatan Gantung Sungai Bogowonto, Ahmad Nur Arifin (12thn), warga Rt 03/01, Desa Sumbersari, Kecamatan Banyuurip, tewas setelah tenggelam di sungai tersebut, Jumat (9/6) sore.
Babinsa Desa Borowetan, Kecamatan Banyuurip, Sertu Sulistiyono menuturkan, tim pencari yang beranggotakan unsur TNI, Polri dan masyarakat setempat menemukan korban sudah tidak bernyawa di kedalaman sekitar tiga meter.
Menurut Sulistiyono, korban tenggelam di Sungai Bogowonto saat bersama tiga temannya mandi di bawah jembatan gantung. Mereka adalah, Muhamnad Dwi Sasongko (10thn), Tri Adi Cahyo Pamungkasnya (12thn), Tredi Noval Haryanto (12thn) dan korban.
Mereka berempat berangkat dari rumah naik sepeda menuju ke Jembatan Gantung Boro Wetan untuk ngabuburit. Sesampai di lokasi, korban beserta teman-temannya memutuskan untuk mandi di sungai tersebut.
“Menurut penuturan saksi, korban melompat ke sungai terlalu ke tengah, sehingga korban tenggelam. Dengan Kedalaman sungai kurang lebih 3 meter,” ungkap Sulistiyono. (Daniel)