Metro Times (Lombok Barat, NTB} – Sekolah Menengah Kejuruan SMKN 1 Lembar Lombok Barat NTB, Meningkatkan kerjasama di bidang pelayaran dengan PT.Semesta Indah Indonesia ( SAI ). Dimana alur kerja sama tersebut merupakan kancah agrobisnis di bidang pelayaran khusunya Ke luar negeri seperti Jepang, Korea dan Thailand.
” Dimana kerja sama tersebut guna meningkatkan ekstabelitas dan peningkatan sumberdaya siswa yang dalam hal menciptakan lapangan kerja, bagi siswa yang kelulusan tahun ini dan khususnya kelas III. Terkait yang akan ikut dalam magang kerja ke jepang tahun ini yang lolos verifikasi sebanyak 19 orang dari jumlah siswa sebanyak 40 siswa” ungkap Ruslan kepala sekolah SMKN 1.
Dimana dalam penjaringan tersebut di ungkapkan, mempunyai prosedural yang sangat ketat dimana yang melakukan test tersebut adalah perusahaan dari Jepang langsung, dan melibatkan perusahaan tempatan yang mengkoordinir keberangkatannya langsung ke Jepang.
Sebelum para siswa di diberangkatkan ke Jepang terlebih dahulu di karantina selama kurang lebih sepuluh hari di Tangerang, Jawa Barat, dan terkait biaya dan segala bentuk kebutuhan di tanggung pihak manajemen.
Melalui persyaratan yang harus di lakukan seperti, cek kesehatan, baik kesehatan fisik maupun rohani, seperti tinggi badan minimal standar 1,65 cm dan berat badan serta, test gizi juga, yang sangat prioritas adalah angkat Barbel dan lain sebagainya.
” Dimana tujuan tersebut adalah merupakan syarat test yang mumpuni dan secara maksimal tujuh kali, bahkan banyak juga yang gak lolos, ” pungkasnya.
Dan terkait tentang kerja sama kita dengan pihak luar negri bukan tahun ini aja bahkan SMKN 1 Lembar tiap tahunnya mengirim siswanya magang dengan kontrak tiga tahun.
Ruslan juga berharap kedepan SMKN 1 Lembar adalah merupakan sentral pendidikan khususnya di bidang pelayaran, dimana hanya satu – satunya SMK Negri, di Lombok Barat yang mempunyai jurusan pelayaran. Dan semoga pemerintah daerah akan selalu memberikan motivasi serta dukungan demi terciptanya Lombok Barat pintar.(Lalu).