Sebelum Ujian, SMP Negeri 1 Brangsong Berikan Sarapan Gratis Untuk Siswa

0
812
- iklan atas berita -

Metro Times (Kendal) Pastikan para siswa kelas IX ini tidak terganggu konsentrasinya dalam mengerjakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) akibat tidak sarapan pagi, SMP Negeri 1 Brangsong Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, senin (22/4) berikan sarapan gratis bagi siswa kelas IX yang hendak mengikuti UNBK tingkat SMP/MTs.

Sarapan pagi ini diberikan kepada para siswa pada saat para siswa SMP tersebut belajar sebelum UNBK dimulai.

Ayu Febri Anitasari salah satu siswa kelas IX mengatakan sangat senang mendapatkan sarapan, dikarenakan rumahnya yang agak jauh dan kwatir terlambat.

“Tadi saya tidak sempat untuk sarapan pagi, karena terburu-buru untuk segera sampai di Sekolah,” ungkapnya.

Dikatakan, dirinya takut jika sarapan akan membuatnya terlambat.

ads

Kepala SMPN 1 Brangsong Sri Hardanto mengatakan pemberian sarapan ini dilakukan hingga pelaksanaan ujian berakhir, dan pemberian sarapan pagi bagi para siswa kelas IX ini sudah berlangsung sejak empat tahun yang lalu.

Pelaksaaan UNBK sendiri dibagi menjadi tiga gelombang, maka pihak sekolah tidak hanya memberikan sarapan pagi namun juga menyediakan juga makan siang.

“Sarapan dan makan siang bagi siswa merupakan bentuk kepedulian kami sebagai pendidik untuk memastikan para siswa tidak mengalami kendala dalam mengerjakan UNBK akibat tidak sarapan,” terangnya.

Dikatakan, para guru sekolah secara sukarela patungan untuk membeli makanan dan disajikan kepada siswa peserta ujian agar bisa mengerjakan soal dengan tenang.(Gus)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!