- iklan atas berita -

METROTIMES, SLEMAN – Sebanyak 14 Kecamatan di Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta sudah ditemukan kasus positif Covid-19 atau Corona.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sleman Joko Hastaryo mengatakan, hingga saat ini terdapat 3 dari 17 Kecamatan belum ditemukan kasus Covid-19.

“Yang jelas, (saat ini) sudah 14 dari 17 Kecamatan sudah ada kasus positif. Terakhir yang pecah telur hari ini adalah di Kecamatan Minggir,” kata Joko saat dihubungi Rabu 13 Mei 2020.

Dikatakan Joko, tiga Kecamatan di Sleman yang belum ditemukan kasus Covid-29 yakni Kecamatan Tempel, Cangkringan dan Prambanan.

ads

Menurut Joko, yang tertinggi ditemukan kasus Covid-19 adalah Kecamatan Depok dengan 13 kasus positif.

“Terendah adalah Kecamatan Minggir, Moyudan dan Turi masing-masing 1 kasus positif,” jelasnya.

Dinkes Kesehatan Sleman mengimbau masyarakat tetap disiplin untuk physical distancing, memakai masker, cuci tangan pakai sabun dan tidak keluar rumah bila tidak sangat perlu. (HP/WIT)