Metro Times, (Magelang), Selasa,(22/8/17), sekitar pukul 23:00 akhirnya pendaftaran dan penjaringan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Magelang resmi ditutup.
Acara penutupan itu dihadiri oleh Ketua Bapilu Heri Suyanto, Sekjen DPC PDIP Kabupaten Magelang, Grengseng Pamuji Spt, Ketua dan anggota DPC dan semua pengurus PAC Se-kabupaten Magelang.
Menurut Sekertari DPC PDIP Kabupaten Magelang. Grengseng Pamuji kepada metrotimes.news. adapun untuk tahun ini PDIP Kabupaten Magelang lebih solid dari sebelumnya karena tidak ada dualisme kepemimpinan seperti kabar angin sebelumnya dan ketua DPC PDIP Kabupaten Magelang adalah Sariyan Adianto SE.
Dari hasil pendaftaran dan penjaringan Cabup dan Cawabup di kantor DPC PDIP Kabupaten Magelang semalam. ada 15 orang dan 15 formulir, dan yang sudah mengembalikan formulir pedaftaran baru 2 orang. yaitu Kuswan Haji dan Zaenal Arifin SIP (bupati petahana) mereka dari internal partai PDIP. Ujar Pamuji.
Pendaftar yang lain adalah Clift S (seniman), Ir H Ady Setiawan SH MH (direktur PDAM), Mul Budi Santoso (DPRD Kab Magelang), Asrori Widarto (KepDes Taman Agung Muntilan), Sukur Akhadi (Sekjen PKB) dan beberapa orang dari PKB karena PKB mengambil 9 formulir dengan rincian 2 untuk Cabup dan 7 untuk Cawabup. Jelasnya
Semua yang datang di kantor DPC PDIP Kabupaten Magelang semalam mengucapkan syukur. karena acara berjalan lancar dan internal PDIP Kabupaten Magelang berharap Cabup dan Cawabup dari PDIP dapat terpilih di pemilihan cabup dan cawabup nanti. serta dapat menjadi pemimpin yang baik untuk Kabupaten Magelang. Ungkap Pamuji.(Arif)