- iklan atas berita -

 

 

Metro Times (Cilacap) – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cilacap menggelar pemeriksaan senjata api (senpi)
organik yang di gelar di Gudang Senjata dan Amonisi (Senamo) Lanal Cilacap, Jalan Niaga No. 2 Cilacap. Kamis (27/02).

Pemeriksaan dilakukan oleh  Pasintel Lanal Cilacap Mayor Laut (E) Sudianto dalam hal ini mewakili Komandan Lanal Cilacap Kolonel Laut (P) Adi Lumaksana, S. Sos.,
dengan didampingi langsung Dandenpomal Lanal Cilacap Mayor Laut (PM) Okta Yudi P.

“Pemeriksaan ini sifatnya pengawasan dan pengendalian,” ucap Sudianto usai melakukan pengawasan.

ads

Menurut Sudianto, sasaran pemeriksaan senjata api dinas untuk memenuhi kelengkapan administrasi pemegang senpi, dan pemeriksaan kondisi kebersihan fisik dari senjata tersebut.

Dalam kesempatan  itu pula, Pasintel menegaskan kepada seluruh personelnya, Seluruh personel Lanal Cilacap pemegang senpi diingatkan untuk selalu hati-hati dalam penggunaannya.

“Arahan ini sudah berkali-kali saya sampaikan setiap pemeriksaan senpi dinas, ini bertujuan untuk mengantisipasi penyalahgunaan senjata api dan  amunisi oleh personel Lanal Cilacap ,” ujarnya.

Turut serta dalam pengawasan tersebut, Pasops Lanal Cilacap, Kapten Laut (P) Yana Handayana dan Personel Senamo. (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!