- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Surabaya) — Siti Anggraenie Hapsari yang akrab disapa SAH, Calon Wakil Wali Kota Surabaya 2020, turut prihatin akan kejadian musibah kebakaran yang menghabiskan tujuh rumah warga di Jl. Tambak Asri, Gang Bunga Rampai, RT 09 dan RT 33, RW 06, Kelurahan Morokrembangan, Kecamatan Krembangan Surabaya. Minggu (9-7-2020).

Atas terjadinya musibah kebakaran, SAH menyampaikan, kami ingin hadir ditengah-tengah bapak dan ibu untuk bersilaturahmi, dan juga ingin menyampaikan rasa duka cita yang dalam kepada bapak dan ibu yang terkena musibah kebakaran yang sudah satu minggu ini.

Saya secara pribadi menyampaikan semoga bapak dan ibu yang terkena musibah diberi ketabahan, kemudian diberi kesabaran, keikhlasan untuk menerima musibah ini.

ads

Saya yakin memang sangat berat, terutama bagi bapak dan ibu apalagi di tengah kondisi pademi Covid, tetapi tidak ada sesuatu terjadi tanpa campur tangan Alloh. Mungkin hanya keikhlasan dan kesabaran kita untuk menerima semua musibah ini Insya Alloh bapak dan ibu akan bisa diringankan beban tersebut.

Sementara menurut SAH, melihat letak dan kondisi tujuh rumah yang mengalami musibah kebakaran, maka perlu mulai dari sekarang untuk memikirkan dan melakukan inovasi kendaraan PMK (Pasukan/Petugas Memadamkan Kebakaran) yang sesuai dengan tempat dan kondisi kampung-kampung di Surabaya.

“Inovasi PMK sebagai proses hasil pengembangan untuk menciptakan atau memperbaiki produk dan sistem yang baru, sehingga bisa memberikan yang berarti terhadap masyarakat Surabaya,” jelas SAH.

“Surabaya saatnya mulai di tata ulang sesuai dengan perkembangan ekonomi dan penduduk yang terjadi. Dan juga penyesuaian di era digital yang bisa dirasakan manfaatnya oleh warga Surabaya,” imbuh SAH.

Sementara Samiun Ketua RT 33 dan H. Sasongko Ketua RT 09 RW 06, Kelurahan Morokrembangan, Kecamatan Krembangan Surabaya menyampaikan, saya mewakili warga dari RT 33 dan RT 9, kami sangat berterima kasih kepada ibu SAH, Calon Wakil Wali Kota Surabaya, semoga bantuannya bermanfaat bagi semua korban bencana kebakaran. Dan saya selaku RT juga sangat berterima kasih atas kunjungannya ke para korban, karena disini keadaannya seperti ini jalannya juga sempit.

“Kami berharap kalau ibu SAH jadi wakil Wali Kota Surabaya mendampingi Machfud Arifin, agar melihat dan bila diperlukan untuk menata kampung kami, sehingga musibah kebakaran ini bisa ditangani dengan cepat, tidak menelan banyak rumah warga yang menjadi korban,” harapnya. (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!