- iklan atas berita -

Metro Times (Surabaya) – Komandan Komando Pendidikan Dukungan Umum (Dankodikdukum) Kodiklatal Kolonel Laut (T) Sa’ban Nur Subkhan secara resmi membuka Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) Angkatan XLVIII TA.2018 yang digelar di Lapangan Apel Kodikdukum kesatrian Bumimoro Kodiklatal.

Pembukaan pendidikan tersebut diikuti 280 siswa yang akan menempuh pendidikan di Pusdik-Pusdik sesuai dengan kejuruan masing-masing dengan rincian 57 orang akan menempuh pendidikan di Pusdiktek, 24 di Pusdiklek, 136 orang di Pusdikbanmin, 50 orang di Pusdikkes dan 13 orang di Pusdikpomal.

    Komandan Kodikdukum Kodiklatal dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada 280 siswa Diktukba di Kodikdukum, dengan harapan para siswa dapat melasanakan pedidikan sebagai calon bintara dengan sebaik-baiknya

Lebih lanjut disampaikan, sebagai calon bintara TNI AL para siswa harus dapat merubah segala pola sikap, pola pikir dan pola tindak menjadi layaknya seorang bintaraTNI AL yang memiliki rasa tanggung jawab yang besar, jiwa korsa, kepribadian yang bermoral berani dan profesional.

ads

    “Sebagai calon bintara, kalian dituntut untuk menguasai disiplin ilmu yang menjadi bekal dalam penugasan sebagai bintara dan bukan hanya menerima perintah saja akan tetapi juga dituntut mampu menjadi seorang pemimpin terkecil yang harus bisa mengatur dan mengkoordinir anak buah serta melaksanakan perintah atasan” tegasnya.

    Diakhir sambutannya Dankodikdukum juga menambahkan penekanan agar para siswa melaksanakan pendidikan dengan baik, hindari pelanggaraan dan menjaga kesamaptaan.(nald) 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!