- iklan atas berita -

 

 

Metro Times (Malang) – Ditengah kondisi wabah Corona di wilayah Malang Kota, Personel Lanal Malang bersama TNI/ Polri dan Aparatur Sipil Negara secara sukarela melakukan aksi sosial kemanusiaan, dengan memanfaatkan dapur umum yang berada di Mapolresta untuk melaksanakan aktivitas memasak, dimana nanti hasil masakan itu akan dibagikan secara cuma-cuma alias gratis untuk masyarakat umum di Kota Malang, Kamis (23/4).

Pemberian nasi kotak serta sembako ini semuanya ditujukan untuk membantu beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19, untuk hari ini jumlah nasi kotak sebanyak 100 boks ditambah sembako, kegiatan dapur umum ini sudah berjalan selama seminggu ini.

ads

Pembuatan dapur umum ini sesuai perintah Panglima TNI dan Kapolri. Bahan-bahan disiapkan terpusat di dapur umum, termasuk dimasak di lokasi. Pembentukan dapur umum merupakan kolaborasi gerakan dari TNI-Polri di Kota Malang.

Selama kegiatan berlangsung seluruh personel menerapkan physical distancing saat memasak dan melayani masyarakat. Untuk pendistribusian kali ini difokuskan di Kelurahan Kasin Kota Malang. (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!