Metro Times Kendal – Dukungan untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati KH Ali Nurudin dan Yekti Handayani (NUrani) terus mengalir datang.
Setelah Pemuda Pancasila Kendal melalui ketuanya, yakni Ghufroni menyatakan dukungannya untuk Nurani dan disusul beberapa ormas dan LSM Kendal, kini giliran Srikandi Pemuda Pancasila (PP) Kendal juga mendeklarasikan dukungan untuk paslon NUrani.
Deklarasi Cinta NUrani untuk mendukung dan membantu menenangkan NUrani di pilkada Kendal tahun ini digelar di kediaman KH Ali Nurudin di Jabal Protomulyo Kaliwungu, sabtu (10/10/2020) sore.
Hadir dalam deklarasi tersebut, Ketua DPW Srikandi PP Jawa Tengah, Monalisa, Sekretaris DPW Srikandi PP Jawa Tengah, Iva Kriestino Sari SE, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kendal Ghufroni, Irjen Pol (Purn) Sigit S, Pengurus Srikandi PP Kendal, Shuniya Rahma, Cabup KH Ali Nurudin, Cawabup Yekti Handayani dan puluhan pengurus Srikandi PP Kendal.
Selaku Ketua DPW Srikandi Jawa Tengah, Monalisa sebelum memimpin deklarasi dukungan untuk NUrani mengatakan, persahabatan antara dirinya dengan cabup yang biasa disapa Ustad Ali telah berjalan selama 5 tahun.
Dirinya mengaku, hadirnya di tengah-tengah Srikandi PP Kendal karena menurutnya, Kabupaten Kendal harus berubah dan dipimpin oleh orang yang punya jiwa sosial yang tinggi.
“Ustad Ali sebagai tokoh yang disegani, tapi beliau malah mau melayani. Beliau orang yang low profile dan mau bergaul dengan berbagai kelompok, tak pandang SARA,” kata Monalisa.
Dia menegaskan, apa yang disampaikan dirinya ini bukan pujian, tapi kenyataan yang sebenarnya.
Setelah dukungan Srikandi Pemuda Pancasila Kendal diberikan untuk pasangan Nurani, dia mengaku tidak akan mencela paslon yang lain saat melakukan kampanye.
Monalisa juga menyampaikan bahwa, dirinya kenal semua paslon yang maju di pilkada Kendal. “Nomor satu adalah teman baik saya. Nomor 3 saya juga kenal, karena saya adalah wakil ketua KNPI Jateng. Kenapa saya mendukung paslon nomor 2, karena beliau yang kami anggap paling mampu,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, dirinya meminta dari para kader benar-benar bekerja untuk memenangkan paslon NUrani. Bergerak di bawah untuk memenangkan NUrani.
Ketua MPC Pemuda Pancasila Kendal, Ghufroni mengatakan, Srikandi merupakan badan otonom Pemuda Pancasila dan telah terbentuk MPC Srikandi Pemuda Pancasila di Kendal.
Dikatakan, dukungan Srikandi Pemuda Pancasila solid untuk mendukung dan memenangkan pasangan Nurani di Pilkada Kendal.
“Tidak ada alasan untuk tidak mendukung pasangan Nurani,” ungkapnya.
Dirinya juga menyampaikan, Cabup Kendal Ustad Ali adalah penasehat Srikandi PP Jawa Tengah. Dukungan yang diberikan tidak dilakukan tiba-tiba, namun karena telah mengenal lama sosok Ustad Ali di dalam organisasi Pemuda Pancasila.
“Sama seperti saya dengan pak Ustad, tahun 94, awal pendirian PP di Kaliwungu. Kami yang biasa hidup di jalan kalau ada apa-apa larinya ke pak ustad, sampai minta rokok pun juga ke beliau. Jadi sejarah persahabatan PP Kendal dengan pak Ustad Ali sangat panjang,” tuturnya.
Sementara itu, Ustad Ali mengaku sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan para Srikandi Pemuda Pancasila Kendal untuk kemenangan NUrani di pilkada Kendal.
“Dukungan ini sangat penting untuk mengantarkan kemenangan NUrani demi terwujudnya Kabupaten Kendal lebih maju, bermartabat dan sejahtera,” kata Ustad Ali.
Ucapan terima kasih juga disampaikan Cawabup Ani kepada para Srikandi PP Kendal yang telah memberikan dukungan kepada NUrani.
“Saya ini juga termasuk Srikandi dan siap menjadi wakil dari semua Srikandi-srikandi di Kendal untuk Kendal lebih baik, maju, bermartabat dan bahagia,” katanya.(Gus)