- iklan atas berita -

 

Metro Times (Magelang) Sebanyak 235 anggota Polres Magelang Kota, Polda Jateng, mengikuti bimbingan teknis (bimtek) tingkat Polres Magelang Kota di Pendopo Pengabdian, Jl. Cempaka No. 3 Kelurahan Kemiri Rejo, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang, Selasa (9/4).

Hal tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman dalam rangka “Pengawasan TPS (Tempat Pemungutan Suara) dan Penghitungan Suara Pemilu Tahun 2019”.

Dalam bimtek ini, Ketua KPU dan Bawaslu Kota Magelang, memberikan materi yang intinya adalah memberikan penjelasan di mulai dari Partai peserta Pemilu, tata cara pencoblosan surat suara, rekapitulasi hasil pencoblosan, dan bagaimana menyelesaikan permasalahan sengketa pelanggaran Pemilu.

Kabagops Polres Magelang Kota, Kompol Sri Hatmo, S.H., M.H, mengatakan, tugas keamanan TPS sepenuhnya berada di tangan Kepolisian sesuai arahan dari Kapolri. Untuk itu dengan adanya bimtek ini, setiap anggota Polres Magelang Kota yang bertugas di TPS harus bisa menjaga keamanan dari mulai sampai selesainya acara pencoblosan sampai selesainya rekapitulasi penghitungan suara di TPS dan pergeseran hasil pencoblosan ke PPS.

ads

Sementara Kapolres Magelang Kota, AKBP Idham Mahdi, S.I.K., M.A.P, memberi penekanan kepada anggotanya yang nantinya bertugas menjaga di setiap TPS, agar bersikap netral dan menjaga marwah untuk tidak memihak kepada siapapun. Selain itu, Kapolres juga berpesan agar semua anggotanya harus mampu menjaga nama baik Institusi Polri.

“Anggota yang terlibat pengamanan harus mengenali petugas TPS, memahami lokasi kerawanan di sekitar TPS. Dan yang tidak kalah penting, anggota Polri harus netral dan wajib menjaga nama baik Institusi Polri, dalam hal ini Polres Magelang Kota” jelas Kapolres AKBP Idham Mahdi.

Kegiatan bimtek ini juga mendapat respon positif dari Walikota Magelang, yang diwakili oleh Wakil Walikota Magelang, Dra Windarti Agustina. Pihak Pemerintah Kota Magelang sangat mengapresiasi kinerja Polri khususnya Polres Magelang Kota. Dan diharapkan dengan adanya bimtek ini, semua petugas keamanan di mulai dari Linmas sampai TNI dan Polri, saling bersinergi dalam pengamanan di TPS, agar pelaksanaan pencoblosan surat suara dan penghitungan rekapitulasi surat suara di Kota Magelang (khususnya) dan Indonesia (umumnya) berjalan lancar, aman dan kondusif. (Arif)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!