- iklan atas berita -

 

Metro Times (Banjarmasin) Komandan Kodim 1006/Martapura Letkol Arm Siswo Budiarto, S.I.P., M.M., M.I.Pol, kembali menekankan kepada anggotanya agar bisa menguasai wilayah binaannya dengan berpedoman kepada fungsi teritorial di wilayah baik secara geografi, demografi maupun kondisi sosial.

Dengan menggunakan Fungsi Teritorial di wilayah akan lebih memudahkan untuk bekerja sehingga permasalahan di desa akan lebih cepat terselesaikan melalui Komunikasi Sosial.

Oleh karenanya, hal itu menjadi tugas seluruh Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang harus diemban, penegasan itu disampaikan Letkol Arm Siswo Budiarto saat melakukan Tatap Muka dan silaturahmi dengan prajuritnya di Koramil Gambut dan Koramil Aluh-aluh.

Dandim baru itu memang terus melakukan silaturahmi ke Koramil-koramil di wilayahnya didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIX Kodim Marpatura Ny Ani Siswo Budiarto didampingi Kasdim Mayor Inf Moh Mulyono.

ads

“Ini kami lakukan untuk mengetahui permasalahan yang terjadi di wilayah secara langsung, serta untuk mengetahui kondisi geografis yang sebenarnya,” ungkapnya.

Terkait fungsi dan peran Babinsa sebagai pengayom masyarakat di wilayah, pada kesempatan itu pula dirinya berkesempatan langsung bertatap muka dengan Camat dan Kapolsek serta tokoh agama dan masyarakat .

Ikhwal kedekatan Koramil sebagai mitra kerja Polri dan Muspika sangat dekat, itu dikarenakan terjalinnya kerjasama yang baik Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa wilayah dalam membantu warga. Hal ini disampaikan oleh Camat aluh-aluh dan Kapolsek Gambut.

Plt Camat Gambut Sirajuddin Ali juga memberikan penjelasan bahwa daerahnya kerap dilanda banjir jika musim hujan, karena rawa gambut akibatnya juga berdampak sawah wargapun terendam, jika musim kemarau lahan terbakar mengeluarkan asap cukup tebal. Maka dari itu, dirinya selalu mengharapkan agar selalu terjalin sinergitas yang apik antara Instansi semuanya. (Arif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!