- iklan atas berita -

Metro Times (Semarang) Suasana tampak berbeda di Yayasan Sosial & Panti Asuhan (PA) At Taqwa Genting Meteseh Tembalang Semarang, Sabtu (6/4) petang. Yayasan dibawah asuhan KH. Abdurrokhim tersebut mendapat tamu istimewa, yakni Putri Bungsu Sinuwun Pakoe Boewono XII Keraton Surakarta Hadiningrat, GKR Ayu Koes Indriyah

Ratusan anak yatim piatu-duafa yang merupakan santriwan-santriwati yayasan tersebut menyambut antiusias dengan musik rebana dan lantunan salawat. Kehadiran Ketua Badan Kerjasama Parlemen (BKSP) DPD RI bersama rombongan itu disambut seluruh pengurus, pengasuh dan ratusan santri.

Kehadiran GKR Ayu Koes Indriyah yang kini maju kembali menjadi anggota DPD RI wakil Jawa Tengah untuk periode 2019-2024 dengan nomor urut 29 itu memberikan santunan, bingkisan dan bantuan kitab suci Alquran

Pengurus PA At Taqwa, Tudnidlomroh atau Gus Nidhom meyebut bahwa GKR Ayu Koes merupakan pemimpin (Pejabat) yang mempunyai jiwa sosial yang tinggi, pemimpin yang peduli dengan kaum duafa. “Kami bersyukur, disela kesibukanya beliau berkenan rawuh kesini, ini merupakan kehormatan bagi kami. Beliau rendah hati sehingga tidak lupa minta doa pada anak yatim, kami berdoa beliau senantiasa sehat, bisa terus berjuang untuk Jawa Tengah di kancah Nasional,” ucapnya

ads

Hal senada juga disampaikan
Khoirul Umah,18, santriwati asal Desa Ngaren Tegalrejo Magelang. Ia menilai GKR Ayu merupakan tokoh yang peduli dengan anak yatim. “Semoga apa yang dicita-citakan beliau dikabulkan Allah SWT. Kami mendoakan beliau terpilih kembali, menjadi pemimpin yang jujur, adil dan amanah,” ucapnya

Santri lainya, Syafiq Hidayatullah,25, santri asal Kampung Pengkol Kelurahan Rowosari Tembalang
mengaku senang, GKR Ayu bisa bersilaturahmi dan memberikan motivasi kepada santri. “Kita doakan beliau tetap sehat dan terpilih kembali. Kami berharap kedepan bisa kesini lagi dan memberikan motivasi,” harapnya. (af)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!