- iklan atas berita -

 

 

Metro Times (Magelang) Dalam menyambut HUT TNI ke -73 tahun 2018, banyak kegiatan yang dilaksanakan oleh Kodim 0705/Magelang, salah satunya dilaksanakan kegiatan bakti sosial guna membantu masyarakat demi mewujudkan kedekatan TNI dengan rakyat, Selasa(25/9).

Bentuk wujud profesionalisme TNI oleh rakyat diperlihatkan pada pukul 08.00 wib, Danramil 03/Bandongan Kodim 0705/Magelang, Kapten Arm Ahmad Syakir melaksanakan donor darah di Aula Makodim 0705/Magelang dengan anggota prajurit lainnya. Tentunya sikap setiap prajurit terhadap kepedulian dalam peningkatan kesejahteraan di bidang kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkannya, adalah hasil nyata sebagai prajurit profesional.

“Kami sumbangkan darahku demi mewujudkan kehidupan yang lebih baik bagi rakyatku dan mudah-mudahan berguna bagi kepentingan Bangsa Negara kesatuan Republik Indonesia” terang Kapten Arm Ahmad Syakir.

ads

Semangat dalam berbuat demi membantu kesulitan rakyat, merupakan jati diri bagi setiap prajurit yang ada di komando kewilayahan dengan membaktikan diri untuk Nusa dan Bangsa.

Di Hari Jadi TNI yang ke-73 ini adalah sebagai moment setiap prajurit TNI untuk mendarma bhaktikan diri kepada warga masyarakat, serta tentunya diisi dengan kegiatan yang positif, membangun, serta mengedepankan profesionalisme.

TNI adalah rohnya rakyat dan untuk rakyat, sebagai bentuk upaya kecintaaan setiap prajurit Sapta Marga yang lebih dewasa dan profesional, serta selalu membantu peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat. (Arif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!