- iklan atas berita -

 

 

Metro Times (Magelang) Gebernur Akademi Militer (Akmil) Mayor Jenderal TNI Eka Wiharsa, membaur melaksanakan Reuni Alumni Akabri Delapan Enam (Adem) 86, khusus Matra Darat yang jumlah 165 alumni beserta keluarga, dan dilaksanakan di Resto Kebon Tebu Kota Magelang, Juamt (14/9).

Temu Kangen Alumnu Akabri 86 (Adem) ini dihadiri oleh, Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Wuryanto, dan para Alumni Adem beserta para keluarganya.

Gubernur Akmil mengatakan, bahwa kehadiran Bapak dan Ibu di temu kangen Abituren Adem 86 di Almamater tercinta ini, sungguh merupakan kebahagiaan tersendiri bagi kami semua. Semoga dengan temu kangen ini, dapat menjadi ajang silaturahmi dan bisa memberikan kontribusi positif bagi kemajuan NKRI, tempat kita semua memberikan pengabdian terbaik.

ads

Selain sebagai momen untuk melepas kangen diantara para alumni Akabri 86, semoga reuni ini juga ajang transfer pengalaman 32 tahun pengabdian para Alumni.

“Kekompakan dan kebersamaan para Alumni di Lembah Tidar Kota Magelang ini, akan menjadi inspirasi dan referensi, serta contoh bagi Taruna/Taruni di bidang kejuangan, soliditas dan integritas. Semoga reuni ini, juga akan berjalan di tahun-tahun yang akan mendatang” terang Gubernur Akmil, pada sambutannya dihadapan para tamu undangan yang hadir.

Gubernur Akmil menambahkan dan berharap Temu Kangen Alumni Akabri 86 (Adem) ini bukan hanya sekedar melepas rindu setelah 32 tahun berpisah dari Lembah Tidar di Kota Magelang ini, namun dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi semuanya, khususnya dalam upaya memantapkan komitmen, memupuk kebersamaan, dan kekompakan, serta Persatuan dan Kesatuan diantara sesama Alumni Adem 86. (Arif)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!