- iklan atas berita -

METRO TIMES [ Ambon ] Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, S.E., M.M. menerima audiensi dari PT. Melchor Tiara Pratama (Melchor Group) dipimpin oleh Dean Benitez selaku Chief Operating Officer ROXI, Gian Asiara dan Kiki dari Muller, keduanya merupakan anak perusahaan Melchor Group, juga turut hadir mendampingi pada audiensi tersebut.

Dalam audiensi yang berlangsung di Ruang kerja Pangdam XVI/Pattimura di Makodam, Selasa (28/03/2023). Dian Benitez
menerangkan jika Melchor Group bersama anak usahanya beraktivitas dalam usaha restorasi, konservasi lingkungan dan karbon kredit. Melchor Group mulai meningkatkan aktivitas dalam bidang lingkungan sejak awal 2019.
PT Melchor Tiara Pratama sendiri merupakan perusahaan holding yang memiliki anak usaha antara lain: Muller Karbon Kapital Indonesia (Muller), Rantai Oxygen Indonesia (ROXI), dan masih banyak perusahaan lainnya.

Melchor Group dan anak perusahaannya berkomitmen dan bekerjasama dengan berbagai kelompok masyarakat di Indonesia. Termasuk juga dengan lembaga-lembaga pemerintah, lembaga pendidikan atau akademisi untuk bersama-sama mengatasi perubahan iklim yang mengancam ekosistem global akibat emisi CO2.

Untuk itu, melalui audiensi ini pihaknya bermaksud bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan Melchor Group dan rencana pelestarian lingkungan hidup, salah satunya di Kepulauan Aru. Dalam hal ini Melchor Group juga menggandeng dan bekerjasama dengan Universitas Pattimura Ambon. “Kami juga sangat berharap dukungan dari bapak Pangdam dalam upaya pelestarian lingkungan hidup di Kepulauan Aru, yang mana alamnya sangat indah. Keindahan ini yang akan kami lestarikan. ” ungkap Dean.

Menanggapi hal yang disampaikan pihak Melchor Group Pangdam sangat menyambut baik apalagi hal ini menyangkut kelestarian lingkungan hidup dan tentunya berpengaruh terhadap kesehatan masyarakat setempat.

ads

“Kami sangat senang dengan gagasan ini, untuk kelestarian lingkungan hidup adalah hal yang positif, kami support itu,” terang Pangdam.

“Semoga niat baik proyek kelestarian lingkungan hidup ini dapat memberikan manfaat kesejahteraan dan kesehatan bagi masyarakat sekitar” ujar Pangdam mengakhiri.

Di akhir Audiensi, dilaksanakan foto bersama dengan Pangdam XVI/Pattimura. Dalam kegiatan tersebut Pangdam didampingi oleh Aster Kasdam XVI/Pattimura Kolonel Hasandi Lubis, Perwira Ahli Bidang Ekonomi Kolonel Inf Yudhi Diliyanto dan Kapendam XVI/Pattimura Kolonel Arh Adi Prayogo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!