- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Surabaya) – Kongres XVIII Muslimat NU yang berlangsung selama enam hari resmi ditutup pada Sabtu (15/2/2025). Ribuan peserta dari seluruh Indonesia dan perwakilan luar negeri telah menyelesaikan rangkaian agenda kongres dan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas).

Ketua Umum Dewan Pembina PP Muslimat NU, Khofifah Indar Parawansa, mengucapkan terima kasih atas dedikasi seluruh peserta. “Ibu-ibu, selamat kembali ke daerah masing-masing. Terima kasih. I love you full,” ujar Khofifah sembari membentuk simbol hati dengan kedua tangannya.

Salah satu program prioritas yang segera direalisasikan pasca-kongres adalah penyediaan 1.000 Dapur Sehat untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG). Muslimat NU telah berkoordinasi dengan Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) guna mempercepat implementasi program ini.

ads

“Muslimat NU siap menjadi mitra dalam penyediaan dapur sehat di berbagai daerah. Bahkan, hari ini kami mulai mengidentifikasi daerah yang sudah siap,” ungkap Khofifah.

Respon antusias datang dari berbagai wilayah, termasuk Papua, yang siap mendukung distribusi gizi berkualitas hingga ke pelosok negeri.

Selain membahas program sosial, Kongres XVIII juga menghasilkan perubahan dalam struktur organisasi Muslimat NU. Kini, terdapat posisi Ketua Umum Dewan Pembina PP Muslimat NU yang berdampingan dengan Ketua Muslimat NU sebagai bagian dari penguatan kelembagaan.

Dengan berakhirnya kongres, seluruh peserta diharapkan segera menindaklanjuti hasil musyawarah untuk memperkuat peran Muslimat NU dalam berbagai bidang, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga pemberdayaan ekonomi umat.

(nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!