
Metro Times (Surabaya) – Menu Barbeque atau bakaran sering kali menjadi favorit dari semua orang saat santai. Tentunya, ROCA Restaurant yang berada di ARTOTEL Surabaya ini juga memberikan sajian menu terbaru pada bulan Januari dan Februari 2019.
Menu terbarunya yaitu ASIAN BARBEQUE, terdiri dari banyak variasinya, mulai dari bakso ayam, bakso sapi, bakso ikan, sosis sapi, sosis ayam, udang, potongan ayam dan cumi yang juga bisa dipadukan dengan paprika dan bawang bombay sesuai selera.
Eggy Rigata, Hotel Manager ARTOTEL Surabaya mengatakan, “ASIAN Barbeque ini merupakan promo dari ROCA Restaurant yang berlaku selama dua bulan dan bisa dinikmati oleh semua kalangan, tentunya dengan harga yang terjangkau, cocok untuk bercengkrama dengan teman maupun keluarga.”
Harga yang ditawarkan cukup murah, hanya dengan RP 45.000 saja sudah bisa menikmati 10 tusuk pilihan menu ASIAN BARBEQUE yang tersedia dari jam 18:00 – 21:00, ROCA Restaurant, ARTOTEL Surabaya, Jl. Dr. Soetomo 79 – 81 Surabaya.
“THE EARTH WITHOUT ART IS JUST EH”
Mengenai ARTOTEL Surabaya
ARTOTEL Surabaya, terletak di jantung kota Surabaya, Jl. Dr. Soetomo, mulai beroperasi sejak 7 Juli 2012. Hotel ini memiliki 101 Studio, ROCA, koneksi internet cepat Wi-Fi, MEETSPACE di lantai 2, dan ARTSPACE yang berada di lobby. Dengan tujuan melestarikan kebudayaan kota Surabaya dan sekitarnya, ARTOTEL Surabaya dirancang dengan arsitektur kolonial untuk menjaga prestisius daerah sekitarnya dan dikombinasikan dengan sentuhan seni kontemporer yang tercermin pada tangga besar yang menjadi pusat perhatian dari hotel ini. ARTOTEL Surabaya berkolaborasi dengan 5 seniman pendatang baru Indonesia yang melakukan kreasi ilustrasi di tiap kamar. Dari hasil karya para anak bangsa ini secara langsung ARTOTEL mengangkat dan mempromosikan seni rupa kontemporer Indonesia.
Mengenai ARTOTEL Group
ARTOTEL Group adalah Perusahaan dengan 3 unit bisnis yang terintegrasi di bidang Hospitality, Event Management, dan Merchandise. Memiliki visi memperkenalkan komunitas kreatif lokal Indonesia kepada dunia. Di bidang perhotelan, ARTOTEL Group menawarkan pilihan brand hotel dari hotel bujet, butik hingga hotel mewah untuk mengakomodir kebutuhan akan perhotelan dari semua target market, baik yang berada di kota-kota utama maupun sekunder di Indonesia. Terdiri dari ARTOTEL, BOBOTEL, dan CURATED COLLECTION. Di bidang Food & Beverage, ARTOTEL Group menyediakan jasa pengelolaan Beach Club, dengan Brand ARTOTEL BEACH CLUB (ABC). Melalui Event Management (ARTOTEL PROJECT SERIES / APS), ARTOTEL Group menyediakan jasa kepada para klien untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan acara yang berkaitan dengan seni dan kreatifitas, serta pencarian seniman muda Indonesia untuk berkolaborasi di bidang seni. Selain itu, melalui merchandise yang diproduksi dengan brand AOL, ARTOTEL Group menyediakan produk-produk berkarakter seni yang bisa dipakai sehari-hari dengan harga yang terjangkau sambil mendukung karya seni para seniman lokal Indonesia. (nald)