- iklan atas berita -

Metro Times (Kab. Natuna, Kepri) Sebagai Babinsa, tugas berat berada di pundaknya. Namun ketika pekerjaan di jalankan dengan ikhlas, semua pekerjaan akan terasa ringan.

Sertu A. Harahap, Babinsa Koramil 03/Sedanau Kodim 0318/Natuna, melaksanakan pengamanan KM Bukit Raya yang bersandar di Pelabuhan Selat Lampah yang berada di Kecamatan Pulau Tiga dan Kecamatan Pulau Tiga Barat, Minggu (29/11) malam.

Sertu A. Harahab mengatakan, kegiatan ini di mulai dengan melaksanakan pengecekan suhu badan, pengecekan surat-surat bebas covid-19 semua penumpang yang turun di Pelabuhan Selat Lampah Kecamatan Pulau Tiga.

“Kegiatan ini tidak lebih untuk memastikan para penumpang yang turun ke Pelabuhan Selat Lampah benar-benar bersih dari covid-19,” jelas Sertu A. Harahap.

Babinsa Koramil Sedanau tidak sendirian, mereka melaksanakan pengamanan juga dibantu pihak Puskesmas, Pelni, Polairud, Sabandar, Posal dan Dishub.

ads

“Syukur alhamdulillah, semua penumpang tidak ada yang terindikasi atau tidak ada yang terjangkit covid-19,” tutupnya. (rif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!