- iklan atas berita -

 

Metro Times (Purworejo) Usai menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan dan di sibukkan dengan pengamanan lebaran. Komando Distrik Militer (Kodim) 0708 Purworejo kembali menyelenggarakan latihan menembak (latbak jatri ) Triwulan II Tahun 2019 di lapangan tembak Yon Mekanis 412/Bes Purworejo.

Sebanyak 530 personil militer mengikuti kegiatan menembak yang di laksanakan mulai Tanggal 12 hingga 14 Juni 2019. Latihan menembak ini merupakan program dari komando atas yang di laksanakan setiap triwulan dengan tujuan untuk melatih kemampuan setiap prajurit.

Perwira seksi Operasi Kapten Infanteri Bambang Wahyudi selaku penyelenggara menjelaskan, latihan memembak ini merupakan program satuan untuk melatih kemampuan perorangan prajurit Kodim 0708 Purworejo dengan menggunakan senjata laras panjang jenis SS1.

ads

“Dalam pelaksanaannya prajurit di bekali 13 butir munisi,dengan 3 butir awal untuk peninjauan dan 10 butir evaluasi atau penilaian dengan sikap tiarap jarak 100 meter,” ungakpnya.

Selain menembak menggunakan senjata laras panjang,bagi personil militer yang nominatif dalam jabatan menggunakan pistol maka di laksanakan latihan menembak pistol dengan jarak 20 meter dengan 13 butir munisi 3 butir percobaan dan 10 butir evaluasi menggunakan kedua tangan dengan sikap berdiri.

“saya berharap seluruh peserta untuk selalu menjaga faktor keamanan dalam latihan menembak ini, dengan mengikuti apa yang sudah di arahkan oleh pelatih,” tuturnya.

Sementara Komandan Kodim 0708 Purworejo Letkol Infanteri Muchlis Gasim S.H.,M.Si. yang meninjau langsung latihan tersebut mengatakan kegiatan latihan menembak ini merupakan salah satu bentuk pembinaan personil yang terprogram dan terencana dalam setiap tiga bulan sekali.

“Setelah melaksanakan latihan menembak ini di harapkan dapat mendukung kemampuan prajurit dalam melaksanakan tugas sebagai aparat komando teritorial ke depan yang semakin berat dan kompleks,” tandasnya.(dnl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!