Kunjungan Presiden di Komplek Kokoda Kota Sorong, Jumat (13/4)
- iklan atas berita -

Metrotimes, sorong – Kunjungan Presiden Jokowi di Papua Barat, tepatnya di Kota Sorong, beberapa agenda kegiatan dilaksanakan Presiden. Jumat (13/4) kemarin.

Ketika meninjau pembangunan program padat karya tunai di komplek Kokoda Km 8 Sorong yang diinisiasi Kementerian PUPR, yaitu pembangunan drainase dan jalan di kompek warga Kokoda.

Presiden Jokowi memerintahkan kepada Menteri PUPR dan Gubernur Papua Barat untuk memperbaiki rumah warga yang terkesan kumuh, dimana sesuai data kurang lebih 100 rumah tidak layak huni akan direhab.

“Saya perintah kan kepada pak Menteri untuk memperbaiki semua rumah yang disini menjadi rumah yang sehat dan layak huni”, kata Presiden.

Ditanya mengenai pendanaan perbaikan rumah warga, Presiden Jokowi mengatakan semua bersumber dari Kementrian PUPR.

ads

Menurut Presiden Jokowi, setelah selesai pembangunan jalan di komplek Kokoda tersebut yang diperkirakan memakan waktu 3 bulan, lalu dilanjutkan dengan perbaikan rumah warga dengan memberdayakan masyarakat setempat.

“Presiden menghimbau untuk perbaikan rumah, tetap dilakukan sistim padat karya tunai, seperti pembangunan jalan dan drainase yang dikerjakan, dengan bayaran tunai untuk tukang Rp. 150 ribu dan pekerja pembantu di bayar Rp. 100 ribu perhari” (hp)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!