
Metro Times (Purworejo) Komandan Kodim 0708 Purworejo Letkol Infanteri Muchlis Gasim S.H.,M.Si.menyerahkan secara simbolis sepeda motor jenis Verza kepada 25 Bhabinsa. Penyerahan kendaraan dinas oprasional Bhabinsa tersebut dilaksanakan di lapangan upacara Kodim 0708 Purworejo.Senin (12/11).
Dalam sambutannya Komandan Kodim 0708 Purworejo Letnan Kolonel Infanteri Muchlis Gasim S.H.,M.Si mengatakan Kendaraan dinas ini diberikan oleh pimpinan TNI AD dengan maksud sebagai tambahan operasional untuk Bhabinsa di wilayahnya masing masing agar dalam melaksanakan tugas semakin optimal.
“Penyerahan kendaraan dinas Bhabinsa ini bertepatan dengan datangnya musim penghujan yang ada di wilayah Kabupaten Purworejo. Seperti kita ketahui bahwa Musim hujan di wilayah Purworejo ini, ada dampak langsung yang bisa menyebabkan bencana baik longsor maupun banjir yang dapat menimbulkan korban jiwa.”ucap Dandim.
Dengan sepeda motor dinas ini diharapkan mobilisasi dari Bhabinsa 24 jam dalam sehari lebih optimal. Bhabinsa bisa langsung menuju ke sasaran sehingga bisa meminimalisir dampak dari bencana dan bisa menjadi garda terdepan pada saat bencana terjadi untuk meringankan beban masyarakat itu sendiri.
“Saya minta untuk Bahbinsa selalu mentaati peraturan lalu lintas dengan kelengkapan Sim C dinas, helm Standar Nasional Indonesia serta dengan surat surat yang lengkap, fasilitas kendaraan yang lengkap sehingga tetap aman dan nyaman dalam berkendaraan dijalan.”pesan Dandim.
Lebih lanjut Dandim menjelaskan dari 25 kendaraan yang diserahkan masing-masing Koramil minimal mendapat satu kendaraan karena Kodim terdiri dari 16 Koramil selebihnya untuk melengkapi dari fasilitas kendaraan dinas yang sebelumnya sudah ada di masing-masing Koramil yang dipakai oleh Bhabinsa.
“Ini merupakan perhatian yang lebih dari Negara kepada para Bhabinsa dengan harapan mereka bisa menjadi ujung tombak bagi sitem pertahanan Indonesia dan meminimalisir dampak bencana alam yang ada di wilayah Kabupaten Purworejo.” (Daniel)