- iklan atas berita -

Metro Times (Magelang) Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke 75 tahun, Prajurit Yonarmed 11 Kostrad mengikuti upacara secara Virtual Live Streaming di Aula Kapten Heri Asrama Yonarmed 11 Kostrad, Kelurahan Gelangan, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang, Senin (5/10/2020).

Kegiatan yang dipimpin oleh Danyonarmed 11 Kostrad Mayor Arm Adin Suroyo, S.Sos. diikuti oleh seluruh Prajurit Yonarmed 11 Kostrad, Pak Lurah Gelangan dan Pak Camat Magelang Tengah yang diselenggarakan secara virtual melalui Youtube resmi Puspen TNI secara sederhana dan khidmat dengan tema HUT TNI 2020 adalah “Sinergi Untuk Negeri”.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, ditengah pandemi COVID-19 acara Peringatan HUT Ke-75 TNI dilaksanakan secara virtual dari Istana Negara, Jakarta.

Dalam pelaksanaan upacara tersebut, seluruh peserta upacara tetap menjalankan protokol kesehatan dan menyaksikan rangkaian pelaksanaan upacara secara virtual dan sebagai inspektur upacara Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo.

Di tempat yang sama, Danyonarmed 11 Kostrad Mayor Arm Adin Suroyo, S.Sos. mengucapkan “Dirgahayu TNI yang ke 75 tahun, Semoga TNI semakin maju, sukses, dan terus bersinergi dalam mengabdi kepada Negeri”, Ungkap Danyonarmed 11 Kostrad.

ads

Pelaksaan Upacara ini merupakan tindak lanjut dari perintah Panglima Divif 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P, M.Si, M.Tr (Han) yang disampaikan kepada Danmenarmed 1/PY/2 Kostrad Kolonel Arm Sumanto, S.Sos., M.M. agar seluruh jajaran turut berpartisipasi dalam memperingati HUT TNI guna mewujudkan profesionalisme sebagai Prajurit Sapta Marga. (rif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!