Ratusan Pendekar Dan Santri Ziarah Ke Makam Guru Besar Harimau Putih

0
2268
Gus Tommy Guru Besar Padepokan Harimau Putih bersama para pendekar dan santri berziarah ke makam KH. R. Istihar Masyhadi
- iklan atas berita -

 

Metro Times (Kendal) Ratusan Pendekar Harimau Putih dan Puluhan Santri Pondok Pesantren (Ponpes) Hidayatul Quran Kaliwungu, berziarah ke Makam Pendiri Padepokan pencak silat Harimau Putih di Jabal Kaliwungu, rabu (25/9/2019).

 

Pendiri dan Guru Besar Harimau Putih, yang sekaligus juga masyayikh Ponpes Hidayatul Quran Kaliwungu, yakni Almarhum Al Magfurlah KH.R.Istihar Masyhadi makamnya yang berada di Jabal Kaliwungu, tepatnya di bawah Makam Pangeran Juminah selama ini tak pernah sepi dari para peziarah.

 

ads

Gus Tommy Pengasuh Hidayatul Quran yang sekaligus Guru Besar Harimau Putih mengatakan bahwa kegiatan ziarah ke Makam Almarhum Almaghfurlah KH. R. Istihar Masyhadi rutin digelar tiap tahun oleh para santri untuk menumbahkan rasa cinta kepada para masyayikh dan ulama.

“Selain itu, kegiatan rutin yang diadakan oleh para santri, alumni dan para pendekar harimau putih ini juga untuk mengenang jasa jasa Almarhum dan belajar dari sejarah kehidupan Almarhum yang merupakan seorang ulama besar dan juga pendiri sekaligus Guru Besar Padepokan Harimau Putih ,” tandas Gus Tommy yang juga seorang Anggota DPRD Kendal.

Dalam kesempatan tersebut, Gus Tommy juga menegaskan pentingnya bagi seorang santri untuk senantiasa takdzim dan taat kepada guru, agama dan juga selalu menjadi kebaikan dimanapun berada.

 

“Santri wajib mencintai kiai, ulama dan juga NKRI, disamping itu di masa-masa zaman yg penuh fitnah, santri hendaklah menjadi peredam dan solusi penyelesaian permasalahan problematika umat, khususnya dibidang ahlak dan mental,” tuturGus Tommy.

 

Kegiatan yang diawali dengan semaan 30 jus Al Qur’an bil ghoib, dan dilanjutkan doa bersama di maqbaroh, akhirnya ditutup doa untuk NKRI oleh kyai Ahmad Jumani dari Pegandon yang juga termasuk alumni dari Ponpes Hidayatul Qur’an.(Gus)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!