- iklan atas berita -

Metro Times (Purworejo) Malam ini Polres bersama pemerintah Kabupaten Purworejo akan menyelenggarakan nonton bareng atau Nobar laga Semifinal Piala Asia U-23 antara Tim Nasional Indonesia vs melawan Uzbekistan.

Hal itu merupakan upaya Polres Purworejo dan pemerintah daerah untuk mengajak warga agar memberikan dukungan kepada Timnas dalam laga tersebut.

Acara nobar Polres bersama Pemda akan digelar di pojok selatan Alun-alun Purworejo tepatnya di depan videotron sebelah timur. Untuk mengantisipasi kemacetan Satlantas Polres Purworejo telah menyiapkan rekayasa lalu lintas.

Kapolres Purworejo melalui KBO Satlantas Polres Purworejo, Iptu Subandi menjelaskan penutupan arus akan dilakukan dari arah selatan serta timur . Dari arah selatan pengalihan jalur lalu lintas akan dimulai dari perempatan Guna Karya atau depan Geraypari.

“Sedangkan dari arah timur atau Jl.A Yani pengalihan arus kita mulai di depan Kantor Pos Indonesia. Kendaraan akan kita arahkan menuju jalan depan pendopo bupati. Kalau dari arah selatan kita arahkan ke jalan depan SMA 7,” kata Subandi.

ads

Penutupan arus akan dimulai dari pukul 18:00 WIB atau ba’da Solat Magrib hingga acara Nobar selesai. Selain pengaturan arus lalu lintas dalam acara Nobar tersebut akses bagi para pedagang pun telah dipersiapkan sedemikian rupa.

“Untuk pedagang itu nanti Pemda yang atur. Para pedagang telah disiapkan lokasi di depan Kantor Kodim bagian selatan agar tidak mengganggu penonton,” katanya lagi.

Kemudian untuk kantong parkir kendaraan bersifat tentatif menyesuaikan situasi lalu lintas selama acara tersebut berlangsung.

Subandi mengutarakan, acara Nobar dimulai sejak pukul 19:30 WIB. Sebelum laga Semifinal Timnas Indonesia-Uzbekistan dimulai warga akan disuguhi acara musik di lokasi acara.

“Bapak Kapolres dan jajaran serta Bupati dan jajaran sudah dipastikan akan hadir untuk acara Nobar ini. Intinya kita ingin memberikan dukungan kepada Timnas agar menang dalam laga Semifinal ini,” ucap Subandi pula.

“Berikutnya imbauan bapak Kapolres, dengan nobar beliau berharap ada kebersamaan yang lebih dekat antara Polri dengan masyarakat. Hal itu demi mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan sejuk,” imbuh.

Warga juga diimbau agar tertib selama acara Nobar berlangsung. Jaga Kebersihan, jaga keamanan dan keselamatan diri serta tidak berbuat gaduh agar acara berjalan lancar.(dnl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!