- iklan atas berita -

 

 

MetroTimes (Surabaya) – Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) kembali mengadakan Latihan Dalam Dinas (LDD) Reformasi Birokrasi yang dilaksanakan di Gedung R.Sudomo, Pusat Latihan Operasi Laut (Puslatopsla) Kodiklatal Bumimoro Surabaya, Senin (28/12/2020).

Kegiatan LDD tersebut diikuti oleh 100 prajurit dan PNS dari 23 satker jajaran Kodiklatal, diantaranya : Satker Staf Mako, Denmako, Kodikopsla, Kodikdukum, Kodikmar, Puslatdiksarmil, Puslatlekdalsen, Puslatopsla dan Puslatmar.

ads

Latihan yang dilaksanakan selama dua hari tersebut, secara resmi dibuka oleh Paban I Renprogar Direktorat Umum (Ditum) Kodiklatal Kolonel Laut (S) Sunarto, S.E., M.M. Dalam sambutanya Paban I Renprogar Ditum Kodiklatal menyampaikan bahwa LDD Reformasi Birokrasi ini merupakan tindak lanjut dari pembangunan Zone Integritas (ZI) Kodiklatal sekaligus persiapan pengisian dan penilaian LKE ZI tahun 2021 menuju WBK dan WBBM.

Reformasi birokrasi ini merupakan upaya menata ulang proses birokrasi dari tingkat level tertinggi hingga terendah. Selain itu, reformasi birokrasi ini juga merupakan upaya untuk merevisi dan membangun berbagai regulasi dan memodernkan berbagai kebijakan.

Sedangkan tujuan reformasi birokrasi adalah menciptakan birokrasi pemerintahan yang profesional dengan karakteristik adaptif, berintegritas, berkinerja tinggi, bebas dan bersih dari KKN, mampu melayani public, netral, sejahtera, berdedikasi dan memegang teguh nilai-nilai dasar dan kode etik aparatur negara.

Sasaran dari Reformasi birokrasi adalah pemerintahan yang bersih, akuntabel dan berkinerja tinggi, pemerintahan yang efisien dan efektif serta pelayanan publik yang baik dan berkualitas dengan sembilan program meliputi delapan area perubahan dan satu monitoring evaluasi.

Usai acara pembukaan, para peserta dari masing-masing satker diberi kesempatan untuk memaparkan kesiapan satkernya dalam penyiapan materi dan administrasi dalam rangka pembangunan Zona integritas di satkernya, diawali dengan Tim dari Kodikmar, Kodikopsla, Kodikdukum dan beberapa satker lainnya. (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!