- iklan atas berita -

Metro Times (Natuna, Kepri) Babinsa Koramil 07/Palmatak, Kodim 0318/Natuna, Kopda Dani Aprizal bersama staf Desa Teban melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di wilayah binaannya, Selasa (27/10) kemarin.

Lokasi penyemprotan dilakukan diberbagai fasilitas umum (fasum) yang ada di Desa Tebang Kabupaten Anambas, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

“Penyemprotan dilakukan di beberapa rumah ibadah, sekolah-sekolah seperti saat ini kita lakukan di Paud dan TK, perkantoran dan ruang publik lainnya,” terang Kopda Dani.

Kopda Dani mengaku bahwa penyemprotan cairan disinfektan di wilayah binaannya, yang dilakukan bersama personel Staf Desa dapat berjalan lancar sesuai program dan tidak ada yang terlewati.

“Tujuannya tentu kita ingin wilayah binaan kami bisa steril, sehingga bisa mencegah penyebaran covid-19,” katanya.

ads

Dalam kesempatan itu, Babinsa juga memastikan bahwa selama kegiatan berlangsung, tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Sementara itu di tempat terpisah Komandan Kodim 0318/Natuna, Letkol Arm Asep Ridwan SH M.Han menyampaikan, bahwa pihaknya melalui jajarannya hingga ke tingkat Koramil, akan terus melakukan sinergitas dengan Staf Desa setiap program dan kebijakan dari Pemerintah. Termasuk kebijakan Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna dalam melakukan upaya pencegahan wabah covid-19.

“Apalagi seperti yang kita ketahui, saat ini Natuna tidak lagi zona hijau, namun sudah zona kuning, setelah ada warga kita yang terkonfirmasi covid-19. Untuk itu kami akan lebih memperketat pengawasan agar Pemerintah dan masyarakat bersama-sama berusaha memerangi covid-19,” tegas Asep Ridwan.

Dandim juga meminta kepada seluruh elemen masyarakat di Bumi Laut Sakti Rantau Bertuah, agar terus mematuhi protokol kesehatan, supaya terhindar dari virus corona yang mematikan tersebut. (rif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!