- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Magelang) Kodim 0705/Magelang kembali menggelar pemeriksaan dan pengecekan kendaraan dinas yang menjadi kendaraan operasional bagi anggota Kodim 0705/Magelang, Rabu – Kamis (21-22/02/2018).

Pemeriksaan dan pengecekan kendaraan dinas khususnya sepeda motor yang menjadi kendaraan operasional babinsa dilakukan secara terpadu oleh staf intel dan staf logistik Kodim 0705/Magelang. Tujuan dari pemeriksaan dan pengecekan adalah untuk memastikan kendaraan tersebut layak jalan dan surat surat kendaraannya masih lengkap dan masih berlaku.

Dalam pemeriksaan dan pengecekan kendaraan tersebut personel staf logistik melakukan pemeriksaan dan pengecekan secara detail terhadap fungsi kendaraan tersebut. Pemeriksaan dilaksanakan secara lengkap baik dari fungsi rem, pengapian, lampu dan kondisi ban.

Selain pengecekan kelengapan kendaraan tersebut, juga dilakukan pengecekan terhadap administrasi bagi pemegang kendaraan tersebut.

ads

Pasi Intel Kodim 0705/Magelang Kapten Inf I Ketut Kukuh AW mengatakan, pemeriksaan ini merupakan upaya untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas yang dialami oleh personel TNI. Diharapkan dengan kelengkapan kendaraan dan kelengkapan administrasi perorangan maka si pengendara akan merasa tenang dan nyaman dalam berkendaraan.

“Kalau kelengkapan kendaraan sudah lengkap, saya yakin pengendara akan merasa tenang dan tidak takut apabila diperjalanan ada razia atau gaktib” ujar Ketut.

Sementara itu Kapten Arm Sutikno, Perwira Seksi Logistik Kodim 0705/Magelang meminta kepada seluruh personel pemegang kendaraan agar benar-benar mau merawat kendaraan inventaris tersebut. Karena hanya dengan perawatan yang rutin maka kendaraan tersebut bisa terpelihara sehingga masa pakai akan lebih lama.

“Para pemegang kendaraan dinas hendaknya melakukan perawatan rutin sehingga masa pakai kendaraan akan lebih lama, apalagi bagi pemegang kendaraan yang sudah lama masa pakainya” terang Kapten Arm Sutikno.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!