- iklan atas berita -

Metro Times (Magelang) Pelaksanaan program TMMD Reguler ke-112 tahun 2021 Kodim 0705/Magelang di Desa Ketep, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jateng, berakhir dan akan ditutup secara pada Kamis (14/10).

Sehari menjelang penutupan, Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Rudianto bersama Kapolda Jateng Irjen Pol Drs Ahmad Luthfi mengunjungi lokasi TMMD di desa tersebut, Rabu (13/10).

Kunjungan Pangdam bersama Kapolda Jateng di lokasi pelaksanaan fisik TMMD ini didampingi Danrem 072/Pamungkas, Brigjen TNI Afianto, Dansatgas TMMD Reguler 112 Kodim Magelang, Letkol Arm Rohmadi, Kapolres Magelang dan para pejabat Kodam IV/Diponegoro, pejabat Korem 072/Pmk dan PJU Polda serda PJU Polres Magelang.

Saat menuju lokasi, Pangdam IV/Diponegoro bersama rombongan menumpang kendaraan mobil jeep. Pasalnya, medan yang dilalui di lokasi TMMD ini cukup terjal, banyak tikungan dan sulit dilewati mobil biasa.

Rombongan tiba di lokasi sekitar pukul 11.50 WIB langsung disambut tarian tradisional kampung sebagai ucapan selamat datang di Desa Ketep. Tarian ini ditampilkan oleh warga masyarakat desa itu.

ads

Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Rudianto mengatakan bahwa dirinya datang ke Ketep bersama Kapolda Jateng dalam rangka melihat langsung kegiatan pelaksanaan TMMD Reguler 112 mengingat pelaksanaan kegiatan ini, telah berakhir.

“Saya meninjau langsung lokasi pembangunan infrastruktur yang kerjakan Satgas TMMD tersebut. Namun tak menyangka kedatangan data bersama Pak Kapolda disambut antusias oleh warga setempat dengan tarian yang sangat bagus dan menakjubkan ini,” ujar Mayjen TNI Rudianto di hadapan warga Ketep.

Jenderal bintang dua dipundak inipun menyampaikan terima kasih kepada warga masyarakat Ketep yang telah mendukung TMMD ini sehingga bisa kelas dengan baik dan sesuai kalender di tetapkan.

“Saya juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat jika selama pelaksanaan TMMD berlangsung kamu dari TNI ada kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan ini,” timpal Mayjen TNI Rudianto.

Sementara itu, Asisten Bidang Pemerintahan Pemkab Magelang, Labbaika Nugroho yang mewakili Bupati Magelang menyampaikan Terima kasih kepada TNI yang telah hadir membantu pemerintah daerah dalam membangun infrastruktur di Desa Ketep melalui program TMMD.

“Program TMMD ini membawa banyak manfaat bagi masyarakat dalam menyejahterakan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur jalan dan sebagainya,” kata mantan Camat Muntilan ini.

Sementara itu, Kapolda Jateng Irjen Pol Drs Ahmad Luthfi mengapresiasi program TMMD yang dilaksanakan TNI khusus di wilayah Kodam IV/Diponegoro ini. Apresiasi itu disampaikan Kapolda Jateng dihadapan Pangdam Mayjen TNI Rudianto karena melalui TMMD ini sangat banyak membawa manfaat dalam pertumbuhan perekonomian masyarakat khususnya di wilayah Desa Ketep ini. (rif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!