- iklan atas berita -

METRO Times ( Ambon )  Kodim 1504/Ambon sebagai Garnisun memberikan dukungan dengan baik dalam prosesi kegiatan upacara penjemputan dan pemakaman jenazah Praka Anumerta Rahman Tomilawa, bertempat di Desa Tulehu, Kec. Salahutu, Kab. Malteng. Sabtu (29/01/2022)

Dandim 1504/Ambon mengatakan bahwa pelaksanaan upacara penjemputan jenazah di bandara Internasional Pattimura yang akan dilanjutkan dengan upacara pemakaman Praka Anumerta Rahman Tomilawa di Desa Tulehu harus dipersiapkan sebaik mungkin sebagai wujud penghargaan kita kepada prajurit yang telah gugur sebagai Kesuma Bangsa. “Ujarnya”

Dandim dan anak buahnya yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan tersebut berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik dalam upacara penjemputan jenazah menuju ke kediamannya hingga ke tempat persemaian terakhir Almarhum Praka Anumerta Rahman Tomilawa di desa Tulehu, dengan harapan, tahapan demi tahapan kegiatan tersebut dapat berlangsung hikmat. “Ujar Dandim”

Dandim 1504/Ambon yang didampingi oleh Kasdim Letkol Inf Muhamamd Faud, S.Ag, yang pagi tadi bertindak sebagai komandan upacara penjemputan jenazah di lokasi cargo Bandara Internasional Pattimura Ambon dan Pabung Malteng Mayor Inf Wahyu sebagai perwira upacaranya, disertai oleh Pasi Pers Kapten Inf Dede Ruhiat, dan dibantu juga oleh personel Kodim 1504/Ambon yang terlibat dalam kegiatan, secara bersama sama telah mensukseskan tahapan kegiatan upacara dari awal hingga akhir kegiatan dengan baik. “Tutur Dandim”

Kolonel Inf Dominggus C.A Soumokil turut berdukacita dan mengucapkan rasa belasungkawa yang dalam kepada keluarga duka namun bergelut rasa bangga kepada prajurit tersebut karena menurutnya ia mampu mengabdikan dirinya untuk Nusa dan Bangsa demi NKRI yang kita cintai bersama, selamat jalan prajurit sejati hormat bangga kepadamu, tunai sudah janji baktimu kepada ibu pertiwi. “Pungkasnya”

ads

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!