- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Surabaya) — Wakil Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angakatan Laut (Wadan Kodiklatal) Laksamana Muda TNI Agus Hariadi memberikan pengarahan kepada para personel Kodiklatal yang akan berdinas sebagai Satuan Tugas (Satgas) Satuan Pendidikan (Satdik) bertempat di gedung Betelguese, Pusdiklapa Kodiklatal, Bumimoro Surabaya, Kamis (24/2).

Dalam pembekalannya kepada Personel yang mengawaki Satdik I Tanjung Uban, Satdik II Makasar dan Satdik III Sorong disaksikan para Pejabat Utama Kodiklatal,Wadan Kodiklatal mengatakan bahwa persiapan dalam rangka mendidik peserta didik di tiga wilayah tersebuta harus dilaksankan dengan matang, terutama mengutamakan faktor keamanan baik bagi peserta didik maupun pelatihnya.

Wadan meminta Para Komandan Satdik dan staf yang ditunjuk supaya dapat menata dari awal dengan membuat perencanaan yang matang terutama berkaitan dengan kurikulum pendidikannya. “Cek kurikulul dari hari per hari, minggu perminggu dengan teliti apa yang yang harus diajarkan,” Ujar Laksda Agus Hariadi.

Wadan mengharapkan para Komandan Satdik supaya dapat bekerja sama dengan Satuan TNI AL yang ada disitu seperti Koarmada, Lantamal dan Pasmar, sehingga dalam mendidik calon prajurit benar-benar optimal. Mengingat tugas ini merupakan tugas sangat mulia mendidik calon-calon prajurit TNI AL yang profesional, serta sekaligus mewujudkan program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono yakni membangun Sumber Daya Manusia (SDM) TNI yang Unggul. (nald)

ads

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!