- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Surabaya) – Mengawali tugas pertamanya sebagai Komandan Komando Pendidikan Operasi Laut (Dankodikopsla) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) Laksma TNI Eko Wahjono mengajak budaya hidup sehat ditengah pandemi Covid 19. Ajakan budaya hidup sehat yang dibalut dalam kegiatan Apel Khusus “Entry Briefing” kepada para prajurit antap dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kodikopsla tersebut dilaksanakan di Hanggar Lapangan Laut Jawa Kesatrian Kodikopsla Ujung Surabaya, Senin (10/12/2020).

Dalam kesempatan tersebut Dankodikopsla juga memperkenalkan dirinya sebagai pejabat baru Dankkodikopsla Kodiklatal sekaligus berkomitmen untuk meneruskan estafet kepemimpinan Dankodikopsla dari pendahulunya dengan melanjutkan program dan kebijakan-kebijakan yang telah berjalan sebelumnya, serta mengembangkannya melalui perubahan-perubahan dalam rangka membawa Kodikopsla Kodiklatal kearah yang lebih baik lagi.

Menurutnya saat ini pemerintah Indonesia dan negara diseluruh dunia berjuang untuk memerangi wabah Covid 19, berkaitan dengan masih tingginya penularan Dankodikopsla mengajak kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodikopsla untuk meningkatkan budaya hidup sehat sekaligus mentaati protokol kesehatan seperti yang diprogramkan pemerintah.

Budaya hidup sehat ditengah pandemi virus tersebut adalah membiasakan mencuci tangan dengan cairan pencuci tangan atau hand sanitizer, apabila permukaan tangan tidak terlihat kotor. Namun, apabila tangan kotor maka bersihkan menggunakan sabun dan air mengalir. Memakai masker ke mana pun saat keluar rumah atau berinteraksi dengan orang lain, menjaga jarak dengan orang lain minimal 1 meter. Jaga jarak juga dikenal dengan istilah physical distancing dan yang terkhir adalah menjaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang, dan melakukan olahraga ringan. Istirahat yang cukup juga sangat dibutuhkan dalam upaya menjaga kesehatan selama masa pandemi ini.

ads

Disisi lain disampikan sebagai prajurit yang berdinas di lembaga pendidikan agar para prajurit dan PNS Kodikopsla tetap semangat dalam bekerja sesuai tugas pokok masing-masing guna memajukan Kodikopsla Kodiklatal kearah yang lebih baik. Selain itu agar mengisi diri dengan ilmu pengetahuan sehubungan dengan perkembangan teknologi yang semakin berkembang.

Hadir dalam entry Breifing tersebut Wadan Kodikopsla Kolonel Laut (P) Phundi Rusbandi, para Komandan Pusdik, para Komandan Sekolah, para Kadep dan Kabag dijajaran Kodikopsla Kodiklatal. (nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!