- iklan atas berita -

 

MetroTimes (Surabaya) – Hari Kartini yang diperingati pada 21 April merupakan hari istimewa khususnya bagi kaum wanita Indonesia karena sosok R.A Kartini sebagai pejuang emansipasi wanita telah memberikan inspirasi kepada para wanita Indonesia. Salah satu cara yang cukup inspiratif untuk memperingati Hari Kartini yang kebetulan berdekatan dengan Hari Bumi Internasional adalah menjaga dan membersihkan lingkungan yang ada di sekitar kita.

Untuk mewujudkan hal ini, Mercure Surabaya Grand Mirama bekerja sama dengan Tunas Hijau menyelenggarakan program bersih-bersih pantai yang akan dihadiri kurang lebih 400 orang yang mayoritas adalah para wanita tepat di Hari Minggu tanggal 21 April 2024 di pantai Tambak Wedi yang sudah dimulai dari pukul 06:30 pagi.

“Program Bumi untuk Kartini ini sekaligus memperingati Hari Kartini, yang kembali mengingatkan perempuan atas peran penting dalam melestarikan lingkungan. Pada kesempatan kali ini juga sekaligus mengenalkan kepada masyarakat bahwa Mercure Surabaya Grand Mirama sebagai hotel yang sangat menjaga sustainable development dan kami berharap untuk kedepannya akan terus bekerja sama dengan Tunas Hijau yang sudah cukup lama menjadi pelopor pahlawan untuk lingkungan akan mampu untuk menginspirasi masyarakat untuk melakukan kegiatan yang serupa” ujar Sugito Adhi, selaku General Manager Mercure Surabaya Grand Mirama.

ads

Zamroni, selaku ketua dari Tunas Hijau menambahkan “Selain dari Tunas Hijau, acara ini juga dihadiri oleh Pemerintah Kota Surabaya, dan juga masyarakat dari berbagai kalangan mulai dari anak – anak sampai orang tua yang memakai design kostum yang cukup unik dan meriah untuk memperebutkan hadiah the best costume.”

(nald)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!