- iklan atas berita -

Metro Time (Purworejo) Calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said bersilaturahmi ke Pondok Pesantren An Nawawi Berjan Purworejo, rabu (14/3/18). Rombongan tiba di kediaman KH. Achmad Chalwani Nawawi sekitar Pukul 16.30 wib. Rombongan langsung di sambut oleh KH. Achmad chalwani Nawawi, bersama Putrinya Asfha Khoirunnisa serta manantunya K.R Maulana Alwi.

Sudirman Said usai silaturahminya dengan KH.Achmad Chlwani yang berlangsung sekitar 1 jam itu, Sudirman Said mengungkapkan, bahwa maksud dan tujuannya datang ke Pondok An Nawawi bertemu dengan KH A. Chalwani tidak lain adalah, memohon doa restu dari beliau dalam pertarungan Pilgub Jateng nanti.

Disampaikannya, Kyai Chalwani berpesan, agar madrasah diniyah bakda selepas zhuhur kembali digalakan di sekolah. Karena hal itu sejalan dengan program Sudirman-Ida yang akan memperkuat pendidikan berbasis akhlak dan karakter. Tentunya hal itu akan didukung dengan alokasi anggaran APBD yang ramah dan berpihak kepada kaum perempuan, santri, dan pendidikan.

Dikatakannya, ada tiga hal pokok yang menjadi fokus pembangunan di Jawa Tengah, jika ia terpilih menjadi gubernur. Pemerintahannya akan mendorong ekonomi kreatif, menciptakan 5 juta lapangan kerja dan membangun pemerintahan yang bersih.

ads

Sudirman Said menilai masalah kemiskinan menjadi problem yang sangat krusial dalam membangun Jawa Tengah. Jika tidak segera diselesaikan, kemiskinan akan berdampak pada kemajuan wilayah Jawa Tengah.

Melalui program yang nyata dan berpihak kepada rakyat, dirinya semakin yakin bakal mampu mendulang suara pada Pemilihan Gubernur pada 27 Juni mendatang. Namun ketika ditanya berapa besar peluangnya untuk meraih kemenangan, Sudirman said menjawab, jadi gubernur nomor dua, katanya.

“Jawa Tengah hari ini pada posisi kedua daerah termiskin di Indonesia, yakni sebanyak 15 persen penduduk miskin di Indonesia ada di sini,” ujarnya.

Selain itu, mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) ini mengatakan, ada 15 Kabupaten yang masuk dalak zona merah dalam hal kemiskinan. Sehingga, secara garis besar program utamanya adalah percepatan pengentasan kemiskinan.

Apalagi sekarang ini masyarakat Jawa Tengah didominasi generasi milenial, generasi yang memiliki potensi dan semangat tinggi dan terkoneksi sampai nasional bahkan internasional. Kesempatan inilah yang perlu kita ambil untuk memberikan kesempatan mereka berkreasi,” ucapnya.

Sudirman pun akan bekerja keras untuk meningkatkan elektabilitas dan popularitasnya. Ia akan mengambil strategi dengan semakin banyak silaturahmi kepada masyarakat untuk melancarkan langkahnya menuju kursi pimpinan Jateng. Sudirman Said merupakan Calon Gubernur Jateng dengan nomor urut 2 yang berdampingan dengan calon Wakil Gubernur Ida Fauziyah di Pilkada Juni 2018 mendatang. Katanya.

Sementara HK. Achmad Chlwani Nawawi berpesan kepada Sudirman Said, apabila dirinya nanti terpilih menjadi orang nomor satu di Jawa Tengah. Agar Madrasah Diniyah  Bakda Zhuhur harus dihidupkan, karena sudah hampir mati. Pesan KH Achmad Chalwani Nawawi. (Daniel)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!