- iklan atas berita -

Metro Times (Magelang) Empat Pilar Kebangsaan adalah tiang penyangga yang kokoh agar rakyat Indonesia merasa nyaman, aman, tenteram dan sejahtera serta terhindar dari berbagai macam gangguan dan bencana. Dan Pilar sendiri adalah tiang penyangga suatu bangunan agar bisa berdiri secara kokoh. Bila tiang rapuh maka bangunan akan mudah roboh, untuk itu di Indonesia ada 4 Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.

“Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan ini dilakukan MPR RI sebagai wujud komitmen dan tanggung jawab seluruh anggota MPR RI dalam memasyarakatkan tentang nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika dan memiliki dasar hukum UU No. 27/2009, TAP MPR RI No. 1/MPR/2010 dan Inpres No. 6/2005,” terang Vita, sapaan akrab Vita Ervina SE MBA, ketika memberikan sosialisasi 4 pilar kebangsaan kepada masyarakat Kota Magelang (pelajar, mahasiswa, organisasi kepemudaan, guru dan lain sebagainya) di Kebon Tebu Kota Magelang, Rabu (5/2/2020) kemarin.


Vita juga mengatakan, hal ini sangat perlu dilakukannya karena Negara Indonesia adalah negara yang sangat luas sekali, dimana menurut Data Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan ada 240 juta penduduk dimana tahun 2020 sendiri masuk era digitalisasi 4.0 ada banyak tantangan kebangsaan yang harus terus dibenahi, ancaman yang dapat berakibat eksistensi dan peranan 4 pilar kebangsaan dari waktu ke waktu akan memudar, kemudian pada gilirannya akan mempengaruhi penyelenggaraan negara.

“Kita sebagai warga Negara Indonesia, harus memiliki jati diri dan kepribadian bangsa agar mampu menjawab segala tantangan yang ada, yang akan menggerus nilai-nilai luhur kebangsaan kita,” tambah Vita.

Tidak sampai disitu saja, Vita juga mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat (khususnya masyarakat Kota Magelang), rakyat Indonesia, warga Negara Indonesia khusunya para generasi muda untuk menghayati, memahami, memaknai dan mengimplementasikan 4 pilar kebangsaan di kehidupannya masing-masing secara proporsional dengan berperan aktif menjaga keutuhan tanah air dengan memelihara dan mempertahankan NKRI.

ads

“Tujuan sosialisasi ini adalah untuk mengingatkan kembali kepada seluruh komponen bangsa agar pelaksanaan kehidupan berbangsa dan bernegara terus dijalankan. Mari kedepankan kerukunan, toleransi, saling menghormati sesama anak bangsa dengan demikian kita menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” jelasnya.

“Kalau jadi Islam jangan jadi orang Arab, kalau jadi Kristen jangan jadi Orang Yahudi, Tetaplah jadi Orang Indonesia dengan adat budaya nusantara yang kaya ini,” tegas Vita, mengutip kata dari Bung Karno.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Vita Ervina SE MBA, mengajak kepada masyarakat Kota Magelang (khususnya) dan masyarakat Indonesia (umumnya), untuk selalu menjaga kerukunan dan keutuhan NKRI. Dan menurutnya, Negara Indonesia adalah negara terbaik dibandingakan yang lain dimana mengacu dari 4 pilar kebangsaan tersebut (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggak Ika) Negara Indonesia akan aman, sejahtera, adil dan makmur. Dan kita sebagai generasi muda wajib mengamalkan dan menjalankan dari 4 pilar kebangsaan teesebut. (rif)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!